Antisipasi Hujan, Pengelola Ragunan Siapkan Shelter 1,8 Km untuk Berteduh

kumparan.com
8 jam lalu
Cover Berita

Pengelola Taman Margasatwa Ragunan menyiapkan berbagai langkah antisipasi untuk menghadapi lonjakan pengunjung saat libur Tahun Baru, termasuk mitigasi risiko cuaca hujan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah penyediaan shelter sepanjang jalur utama kawasan Ragunan.

Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang, mengatakan persiapan telah dilakukan jauh sebelum masa libur Natal dan Tahun Baru.

"Iya, pasti ada persiapan ya. Beberapa waktu sebelum memasuki liburan Natal Tahun Baru, kami sudah melakukan koordinasi dengan lintas sektoral ya. Dari Kepolisian, TNI, kemudian Dishub, kemudian Pemadam Kebakaran, dari Dinas Kesehatan ya, sudah kita koordinasikan secara lintas sektoral," ujar Bambang di lokasi, Kamis (1/1).

Dalam pengamanan dan pengaturan pengunjung, Bambang menyebut sejumlah personel gabungan juga dikerahkan.

"Jadi dari kepolisian menurunkan sekitar 60 personel ya. Kemudian untuk TNI 40 personel, dari Dinas Perhubungan ada 15 personel, begitu juga Satpol PP 15 personel. Untuk Damkar sendiri menyiagakan 6 personel," katanya.

Bambang menambahkan, pihaknya juga telah menyiapkan fasilitas khusus untuk menghadapi kemungkinan turunnya hujan.

"Untuk antisipasi cuaca mungkin ya, kita juga sudah menyiapkan beberapa shelter ya, shelter panjang yang tentu saja bisa melindungi pengunjung apabila cuaca terpaksa harus hujan ya," ucapnya.

Ia menjelaskan, shelter tersebut berada di jalur utama kawasan wisata dengan panjang mencapai 1,8 kilometer.

"Cuaca hujan, tadi saya sampaikan bahwa kita punya shelter atau peneduh yang berada di jalur utama. Ada lebih kurang 1,8 kilometer panjangnya. Jadi bisa menampung banyak orang," tandasnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
10 Tips Bangkitkan Semangat Kerja Usai Libur Tahun Baru 2026
• 1 jam lalugrid.id
thumb
Masyarakat Apresiasi Gerak Cepat Bina Marga Pulihkan Jembatan Lawe Mengkudu 1
• 14 jam lalusuara.com
thumb
Kabar Gembira! 2.000 Rumah Kumuh di Jakarta Bakal Direnovasi di 2026
• 17 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Antusiasnya Warga Sambut Tahun Baru 2026 di Bundaran HI
• 20 jam laludetik.com
thumb
Saat Prabowo Rayakan Pergantian Tahun di Wilayah Terdampak Bencana
• 11 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.