Polisi Memulai Penyidikan Tenggelamnya KM Putri Sakinah di NTT

kompas.tv
5 jam lalu
Cover Berita
Tim gabungan menemukan bagian dari KM Putri Sakinah yang terbalik di Perairan Pulau Padar, Labuan Bajo, Sabtu (27/12/2025). (Sumber: Antara/HO Kantor Basarnas Maumere)

KOMPAS.TV – Polisi melakukan penyidikan kecelakaan kapal wisata KM Putri Sakinah yang mengalami mati mesin dan tenggelam di Perairan Pulau Padar, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Kepolisian Daerah (Polda) NTT, Kombes Pol Henry Novika Chandra di Kupang, Kamis (1/1/2026), menyebut Polres Manggarai Barat suduah menerbitkan SPDP.

“Kemarin Polres Manggarai Barat telah menyerahkan Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) kepada Kejaksaan Negeri Manggarai Barat,” katanya.

Baca Juga: Wakil Ketua Komisi VII Soroti Kecelakaan KM Putri Sakinah: Satu Insiden Bisa Runtuhkan Kepercayaan

Ia menjelaskan, penyerahan SPDP pada kejaksaan menandai dimulainya tahapan penyidikan secara resmi.

Selanjutnya penyidik akan memeriksa saksi-saksi, awak kapal, pihak operator, serta melakukan pendalaman terkait kelayakan kapal dan kepatuhan terhadap prosedur keselamatan pelayaran.

Ia memastikan aparat penegak hukum pasti akan melakukan proses penegakan hukum jika terbukti ada kelalaian pada pelayanan kapal wisata yang tenggelam.

Henry berharap persitiwa serupa tidak terulang lagi, dan kejadian tersebut seharusnya tidak terjadi dengan melihat situasi alam yang saat ini terjadi.

“Polri berkomitmen untuk menangani setiap peristiwa kecelakaan laut secara profesional, transparan, dan akuntabel,” tuturnya.

“Penyidikan dilakukan untuk mengungkap fakta secara objektif serta menentukan ada tidaknya unsur kelalaian atau tindak pidana dalam kejadian ini,” ujarnya seperti dikutip Antara.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : Antara

Tag
  • polda ntt
  • polres manggarai barat
  • km putri sakinah tenggelam
  • kecelakaan laut
  • kecelakaan kapal
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Thousands of Tourists Crowded Malioboro and Yogyakarta Monument at the Turn of the Year
• 5 jam lalurepublika.co.id
thumb
Rekaman CCTV Aksi Teror ke Aktivis dan Influencer, Pelaku Bisa Diungkap? | KOMPAS PETANG
• 3 jam lalukompas.tv
thumb
Tahun Baru Tanpa Kembang Api, DKI Jakarta Galang Donasi Rp3,1 Miliar untuk Sumatra
• 8 jam lalutvrinews.com
thumb
Harga Emas Antam Terpantau Stabil di Pembukaan Tahun Baru 2026
• 10 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
QRIS galang dana bencana Sumatra ada di Kota Tua saat tahun baru
• 19 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.