JAKARTA, KOMPAS.com - Pada hari libur Tahun Baru 2026, Taman Margasatwa Ragunan menyiapkan sejumlah atraksi memberi makan sejumlah satwa, Kamis (1/1/2026).
Salah satunya buaya yang dijadwalkan pukul 11.00 WIB. Karena cuaca cukup buruk, atraksi tersebut diundur hingga pukul 11.20 WIB.
Ketika dua petugas berbaju cokelat masuk ke area kandang, pengunjung mulai mendekat karena penasaran.
Baca juga: Libur Tahun Baru, Ragunan Siapkan Skema Parkir Khusus Antisipasi Lonjakan Pengunjung
Seekor buaya dipancing keluar dari area danau dengan potongan ayam segar.
Buaya berukuran kecil sedikit mengangkat badannya saat mengambil ayam dari tangan petugas dengan mulutnya.
var endpoint = 'https://api-x.kompas.id/article/v1/kompas.com/recommender-inbody?position=rekomendasi_inbody&post-tags=Jakarta, Taman Margasatwa Ragunan, Libur Tahun Baru, Ragunan&post-url=aHR0cHM6Ly9tZWdhcG9saXRhbi5rb21wYXMuY29tL3JlYWQvMjAyNi8wMS8wMS8xNTM3NTczMS9hdHJha3NpLWthc2loLW1ha2FuLWJ1YXlhLXRhcmlrLXBlcmhhdGlhbi1yYXR1c2FuLXBlbmd1bmp1bmctcmFndW5hbg==&q=Atraksi Kasih Makan Buaya Tarik Perhatian Ratusan Pengunjung Ragunan§ion=Megapolitan' var xhr = new XMLHttpRequest(); xhr.addEventListener("readystatechange", function() { if (this.readyState == 4 && this.status == 200) { if (this.responseText != '') { const response = JSON.parse(this.responseText); if (response.url && response.judul && response.thumbnail) { const htmlString = `Satu ekor buaya lain yang berukuran lebih besar tampak enggan keluar dari sungai, meski sudah coba dipancing dengan ayam.
Seluruh pinggir pagar area kandang dipadati pengunjung. Termasuk pinggir area shelter yang posisinya lebih tinggi dari kandang.
Suara-suara terpukaunya pengunjung terdengar seiring dengan buaya yang menerima makanan dari petugas.
Terlebih saat buaya lain dari kandang sebelahnya mengambil makanan dengan melompat dari kolam.
“Wah, buaya! Buaya!” seru anak-anak dari bawah naungan area shelter.
Baca juga: Balai Kota Jakarta Dipoles: Plafon Baru, Kolom Penyangga Diperbarui
Atraksi feeding time selanjutnya akan dilaksanakan pukul 13.30 WIB terhadap satwa burung paruh bengkok (parrot).
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang




