100 Ribu Pengunjung Diproyeksi Habiskan Liburan di Ragunan pada Awal Tahun 2026

idxchannel.com
1 jam lalu
Cover Berita

Taman Margasatwa Ragunan bakal dipadati oleh 100 ribu pengunjung dari berbagai daerah. Pasalnya, sudah ada lebih dari 50 ribu pengunjung pada siang hari.

100 Ribu Pengunjung Diproyeksi Habiskan Liburan di Ragunan pada Awal Tahun 2026. (Foto: iNews Media Group)

IDXChannel - Humas Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Wahyudi Bambang memprediksi, kawasan Taman Margasatwa Ragunan bakal dipadati oleh 100 ribu pengunjung dari berbagai daerah. Pasalnya, sudah ada lebih dari 50 ribu pengunjung mendatangi kawasan tersebut sejak siang tadi.

"Kalau prediksi kami hari ini terjadi puncak pengunjung dalam waktu liburan Nataru dan libur sekolah, kemungkinan ada di kisaran 80.000 sampai 100.000 pengunjung," ujarnya pada wartawan, Kamis (1/1/2026).

Baca Juga:
Taman Margasatwa Ragunan Dikunjungi 50 Ribu Orang di Hari Libur Natal 2025

Menurutnya, jumlah pengunjung selama momen libur Nataru tersebut meningkat signifikan jika dibandingkan hari biasa. Sebabnya, di akhir pekan bisa saja jumlah pengunjung rata-rata berada di kisaran 15-20 ribu saja, sedangkan hari biasa di jumlah 5 ribu. 

"Sebagai antisipasi, selama momen Nataru ini kami sudah koordinasi dengan lintas sektoral, baik TNI, Polri, Dishub, Damkar, hingga Dinas Kesehatan, PMI untuk pengamanan dan ada posko juga. Antisipasi cuaca hujan misalnya sudah disiapkan shelter sepanjang 1,8 km meski kami tetap menghimbau pengunjung membawa payung," tuturnya.

Baca Juga:
Libur Nataru, 7.000 Wisatawan Padati Taman Margasatwa Ragunan Jumat Pagi

Dia menerangkan, sebagai antisipasi pula, pengelola telah menyiapkan lahan parkir agar bisa digunakan oleh pengunjung. Namun, khusus pintu utama area tersebut hanya disediakan untuk kendaraan roda 4 dan bus hanya dibolehkan sampai area depan saja untuk memudahkan keluar masuk kendaraan.

"Kami mengimbau juga untuk perhatikan putra-putrinya ketika berada dalam kondisi keramaian agar tidak terpisah dari anggota keluarga, lansia ataupun keluarga disabilitas juga mohon dijaga. Karena beberapa kali kita menemukan pengunjung lansia terpisah dari anggota keluarganya. Lalu, mohon pengunjung tidak memberi makan pada satwa, tidak melewati batas kandang," katanya.

Baca Juga:
Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Tembus 68.000 saat Puncak Libur Nataru

(Febrina Ratna Iskana)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tahun Baru 2026, Doa Bersama Gantikan Kemeriahan Kembang Api
• 20 jam lalumerahputih.com
thumb
Soroti Kritikan Menteri ke Lokasi Bencana Sumatera, Prabowo Masa Ikut Macul!
• 5 jam laluokezone.com
thumb
Daftar Jenderal Baru Polri: Kapolri Pimpin Kenaikan Pangkat Ribuan Personel
• 11 jam lalutvonenews.com
thumb
Momen haru Prabowo nyanyi Tanah Airku bersama pengungsi di Tapsel
• 16 jam laluantaranews.com
thumb
Gubernur Khofifah: Malam Tahun Baru 2026 di Jawa Timur Berlangsung Aman dan Penuh Makna
• 10 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.