Indonesia terkenal sebagai salah satu negara di dunia yang rutin diguncang gempa. Di 2025, tercatat ada lebih dari 40.000 gempa terjadi di berbagai daerah.
Hal itu diungkap Kepala Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono dalam keterangannya, Jumat (2/1).
"Sepanjang tahun 2025, BMKG mencatat 43.439 kejadian gempa bumi di Indonesia," kata Daryono.
Ia menambahkan, di antara gempa-gempa itu, ada 25 gempa yang menimbulkan kerusakan. Dilihat dari peta yang dibagikan, gempa terlihat paling banyak terjadi di Pulau Jawa.
"Sebagian besar merupakan gempa berkekuatan M<5 sebanyak 43.286 kejadian, sementara 153 gempa tercatat berkekuatan M≥5," kata Daryono.
"Dari seluruh kejadian tersebut, 973 gempa dirasakan oleh masyarakat, dan 25 gempa di antaranya menimbulkan kerusakan," tutup dia.
Dalam catatan kumparan, ada sejumlah merusak yang terjadi secara berturut-turut di Agustus. Berikut daftarnya:
Gempa berkekuatan M 6,3 di Sarmi, Papua, pada 12 Agustus 2025.
Gempa berkekuatan M 5,8 di Poso, Sulawesi Tengah, pada 17 Agustus 2025.
Gempa berkekuatan M 4,7 di Karawang, Jawa Barat, pada 20 Agustus 2025.



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5322084/original/021810700_1755689647-Persija_Jakarta_vs_Persita_Tangerang-14.jpg)

