tvOnenews.com - Liverpool dijadwalkan bertandang ke markas Fulham di Craven Cottage pada lanjutan Liga Inggris, Minggu, 4 Januari 2026.
Pertandingan ini menjadi penting bagi kedua tim, mengingat mereka sama-sama gagal meraih kemenangan pada laga sebelumnya.
Liverpool datang ke laga ini setelah rentetan empat kemenangan beruntun mereka terhenti akibat hasil imbang tanpa gol melawan Leeds United. The Reds kini berambisi kembali ke jalur kemenangan.
Di sisi lain, Fulham juga hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menghadapi Crystal Palace, yang sekaligus menghentikan tren positif mereka.
- Instagram @liverpoolfc
Catatan pertemuan musim lalu juga tidak berpihak pada Liverpool. Fulham sukses mengamankan empat poin dari dua laga, yakni menahan imbang 2-2 di Anfield dan secara mengejutkan menang 3-2 di Craven Cottage.
Hasil tersebut terjadi hanya tiga pekan sebelum Liverpool memastikan diri sebagai juara liga.
Di tengah situasi tersebut, pelatih Liverpool Arne Slot mengungkapkan kondisi Florian Wirtz yang belum sepenuhnya bugar menjelang laga kontra Leeds United. Hasil imbang 0-0 di Anfield pada Kamis malam membuat Liverpool tetap bertahan di posisi keempat klasemen, meski penampilan mereka, khususnya di babak kedua, dinilai mengecewakan.
Walau tidak terkalahkan dalam delapan pertandingan terakhir di semua kompetisi, masih muncul kesan bahwa tim asuhan Slot belum menemukan ritme dan momentum terbaiknya.
Wirtz, yang tampil impresif sepanjang Desember, terlihat kelelahan saat menghadapi Leeds dan akhirnya ditarik keluar pada menit ke-66.
Keputusan tersebut memicu kekecewaan sebagian suporter, namun Slot menjelaskan bahwa pergantian itu dilakukan demi menjaga kondisi sang pemain.
Manajemen Liverpool sangat berhati-hati menangani kebugaran Wirtz, yang didatangkan dari Bayer Leverkusen pada bursa transfer musim panas dengan nilai sekitar £116 juta atau setara sekitara Rp2,5 triliun., menyusul kekhawatiran akan cedera hamstring.
Pemain timnas Jerman itu sebelumnya juga mengakui mengalami kelelahan usai kemenangan 2-1 atas Wolves pada 27 Desember.
Slot dan tim pelatih berupaya mencegah risiko cedera yang lebih serius, sebagaimana diungkapkan sang manajer,
"Florian hanya berlatih sekali minggu ini karena dua hari setelah pertandingan, dia masih merasakan nyeri di otot hamstringnya," kata Slot, seperti dikutip oleh Liverpool Echo.


