Satu Keluarga yang Tewas di Warakas Dimakamkan Hari Ini

kumparan.com
6 jam lalu
Cover Berita

Tiga korban tewas di rumah kontrakan kawasan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, akan dimakamkan hari ini, Sabtu (3/1).

Hal itu disampaikan Husni (56), kakak korban, saat ditemui di rumah duka di Warakas. Husni merupakan kakak pertama dari enam bersaudara dalam keluarga tersebut.

“Insyaallah (disalatkan) hari ini bada zuhur di masjid (Jami Arruhama) terdekat, ketiga-tiganya dibawa setelah itu ke arah Rorotan, TPU Rorotan,” ujar Husni.

Husni menjelaskan seluruh jenazah langsung dimakamkan hari ini.

“Iya, ketiganya, tiga ambulans,” katanya.

Husni juga menyebut jenazah tiba di rumah duka pada dini hari.

“Jenazah tiba di sini jam 3 lewat jam 03.30 dini hari,” ucapnya.

Satu keluarga ditemukan tewas di sebuah rumah kontrakan di kawasan Warakas. Dari empat orang yang berada di dalam rumah, tiga orang ditemukan meninggal dunia, sementara satu korban lainnya selamat dan menjalani perawatan di rumah sakit.

Ketiga korban ditemukan dengan kondisi mulut berbusa dan terdapat ruam di sekujur tubuh. Korban terdiri dari seorang ibu dan dua anaknya yang ditemukan di dalam rumah kontrakan.

“Yang pertama, kami dari Polres Jakarta Utara menyampaikan, yaitu adanya kejadian ditemukan tiga orang dalam keadaan meninggal dunia. Yaitu satu orang ibu-ibu inisial S (Siti Solihah) usia 50 tahun, kemudian perempuan usia 27 tahun inisial AA (Afiah Al Adilah Jamaludin), dan satu lagi laki-laki usia 13 tahun inisial AA (Adnan Al Abrar Jamaludin),” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara AKBP Onkoseno Gradiarso Sukahar kepada wartawan di Polres Jakarta Utara, Jumat (2/1).

Sementara itu, korban selamat diketahui bernama Abdullah Syauqi Jamaludin (23) dan masih menjalani perawatan di rumah sakit. Polisi menyebut kondisi korban selamat saat ini dalam keadaan stabil.

Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab pasti kematian ketiga korban tersebut.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tetangga Sebelah Beri Kesaksian Kronologi Tragedi Satu Keluarga Tewas di Warakas Jakut: Saya Pikir Ada Berantem
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Amran bantu Rp1 miliar untuk anak yatim piatu lewat IKA Unhas Peduli
• 16 jam laluantaranews.com
thumb
Buah Kaki, Sajian Musim Gugur Jepang yang Penuh Filosofi Kehidupan
• 3 jam laluinsertlive.com
thumb
Pasar Cermati Cuaca di Afrika Barat, Harga Kakao Fluktuatif Awal Tahun
• 21 jam lalubisnis.com
thumb
Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 16.000, Jadi Rp 2.488.000 per Gram
• 10 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.