Antisipasi Banjir Rob, Pemkab Anambas Aktifkan Kembali Gerakan Jaga Kampung

tvrinews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Penulis: M. Ramadan

TVRINews, Anambas

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas kembali mengaktifkan gerakan Jaga Kampung sebagai langkah preventif menghadapi ancaman banjir rob yang kerap melanda wilayah pesisir. 

Upaya ini dilakukan untuk meminimalkan potensi kerugian sekaligus memastikan keselamatan masyarakat di tengah fenomena pasang air laut yang tinggi.

Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, menginstruksikan seluruh jajaran pemerintah di tingkat kelurahan dan desa agar meningkatkan koordinasi serta pemantauan kondisi lingkungan, khususnya pada jam-jam rawan ketika air laut mulai pasang.

Gerakan Jaga Kampung mengedepankan semangat gotong royong antara masyarakat, aparat desa, serta unsur TNI dan Polri.

Baca Juga: Mendagri Arahkan Praja IPDN Bantu Pemulihan Pemerintahan Aceh Tamiang

Melalui pola kewaspadaan bersama ini, warga diharapkan dapat saling berbagi informasi secara cepat apabila terjadi kenaikan debit air yang mulai memasuki kawasan permukiman.

Bupati Aneng menegaskan bahwa kesiapsiagaan di tingkat paling bawah menjadi kunci utama dalam menghadapi bencana tahunan tersebut.

“Kondisi pasang air laut saat ini sulit diprediksi dan bisa datang dengan cepat. Saya minta seluruh warga Anambas tetap waspada. Aktifkan kembali Jaga Kampung, pastikan saluran air tidak tersumbat, dan pantau terus perkembangan cuaca agar kita bisa bertindak cepat sebelum banjir rob menggenangi rumah-rumah,” ujar Aneng.

Selain pemantauan ketinggian air, Bupati juga mengingatkan masyarakat untuk memperhatikan faktor keamanan lain, seperti instalasi listrik serta menyimpan barang-barang berharga di tempat yang lebih tinggi guna menghindari risiko kerusakan.

Baca Juga: SMN Hadir sebagai Wadah Kolaborasi Media Nasional

Adapun sejumlah poin penting imbauan Bupati Aneng kepada masyarakat antara lain melakukan ronda atau pemantauan di titik-titik rawan genangan, khususnya pada malam hari, segera melapor ke posko bencana atau aparat terkait jika terjadi kenaikan air secara drastis, serta memastikan selokan dan aliran sungai bebas dari sampah agar air laut yang masuk dapat cepat surut.

Pemerintah daerah melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama instansi terkait juga disiagakan untuk memberikan bantuan logistik maupun melakukan evakuasi apabila dibutuhkan.

Bupati Aneng berharap dengan kembali digiatkannya gerakan Jaga Kampung, masyarakat Kepulauan Anambas dapat melewati musim pasang tinggi dengan aman, tertib, dan kondusif.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sekolah Mulai Beraktivitas Belajar Kembali Pasca Bencana Sumatera
• 3 jam lalutvrinews.com
thumb
Tak Hanya Anjungan Losari, CPI Kini Jadi Incaran Pemburu Sunset
• 18 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Arus Balik Libur Natal dan Tahun Baru, 96 Persen Kendaraan Tercatat Sudah Kembali ke Jakarta
• 16 jam lalutvonenews.com
thumb
Joan Garcia Makin Bersinar di Barcelona, Luis de la Fuente Makin Bingung soal Kiper Timnas Spanyol
• 3 jam lalumerahputih.com
thumb
Dampak Mengerikan Ledakan Pipa Gas PT TGI di Inderagiri Hilir, 10 Orang Terluka
• 18 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.