Belum Pimpin Timnas Indonesia, John Herdman Sudah Pusing Hadapi Skorsing Pemain Kunci

tvonenews.com
3 hari lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih baru timnas Indonesia, John Herdman, bahkan belum menjalani laga debut resminya bersama tim Garuda.

Namun, pelatih asal Kanada tersebut sudah harus dihadapkan pada dilema berat terkait komposisi pemain.

Timnas Indonesia dipastikan akan kehilangan dua pemain kunci, Thom Haye dan Shayne Pattynama, dalam waktu dekat.

Kedua pemain tersebut dijatuhi sanksi larangan bermain sebanyak empat pertandingan oleh FIFA akibat perilaku agresif terhadap wasit Ma Ning asal China.

Insiden itu terjadi seusai laga putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia saat timnas Indonesia menghadapi Irak.

Dalam pertandingan tersebut, Indonesia harus mengakui keunggulan Irak dengan skor 0-1, hasil yang sekaligus memastikan langkah tim Garuda terhenti dan gagal melaju ke Piala Dunia 2026.

Setelah peluit panjang dibunyikan, Thom Haye dan Shayne Pattynama dilaporkan melakukan protes keras yang berujung pada tindakan agresif terhadap wasit. Akibatnya, FIFA menjatuhkan hukuman berat berupa skorsing dan denda.

Selain dilarang tampil dalam empat pertandingan resmi, Thom Haye dan Shayne Pattynama juga masing-masing didenda sebesar 5.000 franc Swiss.

Dengan demikian, total denda yang harus ditanggung timnas Indonesia mencapai 10.000 franc Swiss atau setara ratusan juta rupiah.

Absennya dua pemain penting secara bersamaan tentu menjadi tantangan besar bagi John Herdman.

Situasi ini terjadi di saat sang pelatih baru membutuhkan kestabilan komposisi pemain dan penerapan gaya bermain sejak awal masa kepemimpinannya.

Sesuai agenda, turnamen terdekat yang akan diikuti timnas Indonesia adalah FIFA Series. Ajang tersebut direncanakan menjadi debut resmi John Herdman sebagai pelatih kepala timnas Indonesia.

Namun, tanpa kehadiran Thom Haye dan Shayne Pattynama, Herdman harus segera menyusun alternatif dan menyesuaikan strategi sejak hari-hari awal menangani tim Garuda.

Di sisi lain, dalam pengumuman resminya, PSSI belum membeberkan secara rinci susunan staf kepelatihan yang akan mendampingi John Herdman, termasuk posisi asisten pelatih.

Sebelumnya, PSSI menegaskan bahwa pelatih kepala timnas Indonesia nantinya akan mendapat dukungan dari pelatih dan staf lokal.

Langkah tersebut diharapkan mampu mengombinasikan pengalaman internasional John Herdman dengan pemahaman sepak bola domestik, demi membangun fondasi kuat timnas Indonesia ke depannya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KAI Daop 2 Bandung Catat Pergerakan Penumpang Tinggi Selama 2 Minggu Angkutan Nataru 2025/2026, Okupansi Sudah Mencapai 113,3%
• 22 jam lalumediaapakabar.com
thumb
Di Persidangan Nadiem Ada 3 Prajurit TNI Berjaga, Jamin Ginting: Itu Menghina Pengadilan
• 12 jam lalukompas.tv
thumb
Mensesneg: Prabowo Beri Teguran ke Menteri di Retret Kabinet, Minta Kerja Lebih Cepat
• 14 jam laludisway.id
thumb
Presiden Prabowo Gelar Retret Kabinet di Hambalang, Evaluasi Kinerja dan Program Prioritas Pemerintah
• 21 jam lalupantau.com
thumb
Bantah Dakwaan Korupsi 809 Miliar, Nadiem Makarim Klaim Jadi Korban Kriminalisasi
• 8 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.