Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhamad Mardiono, menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) DPW PPP Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Mardiono mengatakan, selain untuk membentuk komposisi kepengurusan baru, Muswil juga berfungsi sebagai forum penting untuk merancang program kerja partai dalam menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 2029.
Mardiono menjelaskan, penyelenggaraan Muswil PPP DIY merupakan bagian dari agenda wajib partai yang dilaksanakan secara nasional, sesuai dengan amanat yang tercantum dalam konstitusi PPP.
“Muswil ini adalah agenda nasional partai. Sekaligus momentum konsolidasi internal untuk menghasilkan kepengurusan yang solid, sekaligus menyusun langkah-langkah kerja yang akan segera dihadapi partai. Seperti proses verifikasi pemilu, rekrutmen calon legislatif, serta penguatan struktur organisasi hingga ke akar rumput,” ujar Muhamad Mardiono dalam keterangannya, saat membuka Muswil PPP DIY, Minggu (4/1/2026).



