Proyeksi Harga Emas-Perak Cs di Tengah Krisis Venezuela dan Data AS

idxchannel.com
2 hari lalu
Cover Berita

Harga emas dunia, bersama perak dan logam mulia sejenis, diperkirakan berfluktuasi pada pekan ini.

Proyeksi Harga Emas-Perak Cs di Tengah Krisis Venezuela dan Data AS. (Foto: Freepik)

IDXChannel – Harga emas dunia, bersama perak dan logam mulia sejenis, diperkirakan berfluktuasi pada pekan ini.

Pergerakan tersebut terjadi seiring pelaku pasar menimbang rilis data ekonomi penting dan meningkatnya ketidakpastian geopolitik setelah pasukan Amerika Serikat (AS) menangkap Presiden Venezuela, Nicolas Maduro.

Baca Juga:
Geopolitik Memanas Usai AS Tangkap Maduro, Investor Cermati Dampaknya ke Pasar

Investor akan mencermati sejumlah data utama AS, mulai dari indeks ISM Manufaktur, data ketenagakerjaan ADP Desember, hingga tingkat pengangguran.

Selain itu, pernyataan dari sejumlah pejabat Federal Reserve (The Fed) juga akan menjadi perhatian karena dapat memberi petunjuk arah kebijakan moneter bank sentral AS serta pergerakan jangka pendek harga logam mulia.

Baca Juga:
Sejumlah Agenda Ekonomi Jadi Penentu Sentimen Pasar di Pekan Awal 2026

Ketegangan geopolitik, termasuk kembali meningkatnya serangan Rusia-Ukraina terhadap infrastruktur energi, turut menambah permintaan aset lindung nilai.

“Harga emas kemungkinan tetap bergerak volatil pada pekan mendatang karena terdapat faktor pendorong positif maupun negatif,” ujar DVP Research Non-Agri Commodities and Currencies Angel One, Prathamesh Mallya, dikutip PTI News.

Baca Juga:
IHSG Diprediksi Menguat ke 8.776 pada Awal Pekan, Pantau Saham ARCI, EMAS hingga GOTO

Sementara itu, Direktur Ya Wealth Anuj Gupta menilai serangan AS ke Venezuela berpotensi memicu ketegangan geopolitik di kawasan dan meningkatkan ketidakpastian.

“Karena itu, saya memperkirakan pembukaan harga dengan lonjakan (gap-up) untuk emas, perak, tembaga, minyak mentah, bensin, dan komoditas lainnya,” ujarnya, dikutip Live Mint.

Harga emas, yang mencatatkan kenaikan tahunan terkuat sejak 1979 dengan melonjak hampir 70 persen sepanjang 2025, kembali menjadi sorotan setelah serangan AS pada akhir pekan lalu.

Venezuela diyakini memiliki cadangan emas terbesar di Amerika Selatan, sekitar 161 metrik ton, dengan nilai mendekati USD22 miliar berdasarkan harga pasar saat ini.

Emas dan perak memasuki awal 2026 dengan pergerakan relatif stabil, melanjutkan penguatan tahunan terbesar sejak 1979, seiring investor mengevaluasi penyeimbangan ulang indeks acuan komoditas utama yang dijadwalkan berlaku pada sepekan ke depan. (Aldo Fernando)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Polres Bekasi Selidiki Kasus Tabrak Lari Avanza di Kalimalang
• 21 jam lalukompas.com
thumb
Banjir Insentif Sektor Padat Karya, Efektif Dongkrak Ekonomi?
• 4 jam lalubisnis.com
thumb
Momen Menteri KKP Retret ke Hambalang Pakai Motor, Menhub Jalan Kaki
• 22 jam laluidntimes.com
thumb
Waspada Super Flu, Anak dan Lansia Paling Rawan Tertular
• 16 jam lalutvrinews.com
thumb
Retret di Hambalang, Prabowo Akan Beri Arahan ke Menteri-Wamen
• 22 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.