Bolak-balik Ditunda, Akhirnya Sidang Dakwaan Nadiem Makarim Digelar

tvonenews.com
2 hari lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Setelah bolak-balik ditunda, akhirnya sidang dakwaan terhadap mantan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim dijadwalkan digelar hari ini 5 Januari 2026 di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).

Sebelumnya, sidang dakwaan Nadiem tertunda dua kali sepanjang Desember 2025.

Sidang perdana yang seharusnya digelar pada 16 Desember 2025 ditunda karena kondisi kesehatan Nadiem.

Sidang pun dijadwalkan ulang pada 23 Desember 2025. Akan tetapi, Nadiem belum bisa hadir karena masih memerlukan waktu pemulihan.

Majelis hakim sempat menanyakan kesiapan jaksa penuntut umum (JPU) untuk menghadirkan Nadiem sebagai terdakwa.

JPU menjelaskan saat itu Nadiem masih membutuhkan waktu pemulihan usai menjalani operasi atas penyakit yang sebelumnya dideritanya.

JPU menyebut Nadiem baru dinyatakan pulih setelah 21 hari pascaoperasi dan baru memungkinkan untuk hadir pada 2 Januari 2026 atau setelahnya.

Akhirnya, atas pertimbangan tersebut, majelis hakim memutuskan untuk kembali menunda sidang pembacaan dakwaan dan menjadwalkannya ulang hari ini. (Foe Peace Simbolon/VIVA/nsi)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
9 Pilihan Merek Shockbreaker untuk Motor Matic
• 20 jam lalumedcom.id
thumb
David Herson: Seskab Teddy Figur Peduli dan Inspiratif Bagi Anak Muda
• 23 jam lalujpnn.com
thumb
Retret Kabinet Merah Putih di Hambalang, PKB Harap Bisa Hasilkan Kebijakan yang Bikin Rakyat Sejahtera
• 23 jam lalumerahputih.com
thumb
Pigai Ingin Kata Reformasi Harus Hilang, ini Alasannya
• 20 jam lalukumparan.com
thumb
Komdis PSSI Minta Pemain PS Putra Jaya Pelaku Tendangan Kungfu Dihukum Berat
• 15 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.