Devano Hilangkan Nama "Danendra" Mulai 2026, Ini Alasannya

kumparan.com
2 hari lalu
Cover Berita

Aktor sekaligus penyanyi, Devano Danendra, membuat pengumuman di awal tahun 2026 ini. Ia mengungkap, terhitung mulai tahun ini, dirinya akan melepas nama belakangnya, Danendra.

Pengumuman ini ia buat dalam sebuah tulisan berlatar putih di salah satu unggahan Instagramnya.

"Dear teman-teman, dengan ini saya ingin memberikan informasi bahwa per tahun ini, saya akan menghilangkan nama belakang saya, Danendra," tulis Devano di unggahan tersebut.

Putra pedangdut Iis Dahlia itu mengatakan, dirinya hanya akan menggunakan nama Devano saja untuk kebutuhan pekerjaan. Ia kemudian mengungkap alasan mengapa dirinya meninggalkan nama belakangnya tersebut.

Bintang film Gowok itu menyinggung soal orang-orang yang kerap salah ketika melafalkan nama belakangnya. Oleh karena itu, Devano pun kini mantap untuk tidak menggunakan "Danendra" lagi sebagai nama panggungnya.

"Dari awal karier saya sejak kecil, banyak sekali dari teman-teman yang salah pengucapan akan nama belakang saya. Maka saya akan buat nama panggung saya satu tarikan napas saja. Tegas dan jelas," tandasnya.

Devano menyebut nama panggungnya ini berlaku untuk kebutuhan pekerjaan di dunia musik dan juga film.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tolak Perpres Pelibatan TNI Atasi Terorisme, Koalisi Sipil: Berbahaya Bagi Demokrasi dan HAM
• 2 jam lalusuara.com
thumb
Prabowo Perintahkan Percepatan Program Padat Karya dan Penciptaan Lapangan Kerja
• 10 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Kasus Suap Bupati Bekasi: KPK Telusuri Aliran Uang ke Eks Pejabat Pemkab
• 17 jam lalukumparan.com
thumb
Trump Disebut Sudah Rencanakan Serang Venezuela Sebulan Lalu, Kasih Kode ke CEO Perusahaan Minyak AS
• 7 jam laluviva.co.id
thumb
Zodiak Paling Berpengaruh dalam Astrologi: Leo Dominan, Scorpio Penuh Strategi
• 19 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.