Pendaftaran dan Pengisian PDSS SPAN PTKIN 2026 Resmi Dimulai, Ini Ketentuan dan Jadwalnya

kompas.tv
1 hari lalu
Cover Berita
Cara mengisi PDSS untuk Daftar SPAN PTKIN 2026 (Sumber: pdss.ptkin.ac.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Agama Republik Indonesia mengumumkan bahwa proses pendaftaran dan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) untuk Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) tahun 2026 telah resmi dimulai.

Tahapan ini menjadi gerbang awal bagi satuan pendidikan dalam mendaftarkan siswanya untuk mengikuti seleksi masuk perguruan tinggi keagamaan Islam negeri melalui jalur prestasi.

Satuan Pendidikan yang Dapat Mengisi PDSS:

Baca Juga: Pendaftaran SNBP 2026 Dibuka, Ini Cara Cek NPSN dan NISN Secara Online

  • Madrasah Aliyah (MA)
  • Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK)
  • Sekolah Menengah Atas (SMA)
  • Pendidikan Diniyah Formal (PDF)
  • PKPPS
  • Satuan Pendidikan Muadalah Muallimin & Muadalah Salafiyah
  • Satuan Pendidikan Sederajat lainnya yang memiliki NPSN

Kementerian Agama mengingatkan agar para siswa berkonsultasi aktif dengan pihak sekolah untuk memastikan data diri dan nilai telah diinput serta didaftarkan melalui PDSS.

Hal ini menjadi syarat wajib agar siswa dapat mengikuti seleksi SPAN PTKIN 2026.

Cara Mengisi PDSS

1. Memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan Kode Registrasi Sekolah (dapat diakses melalui akun Dapodik dan EMIS).

2. Kepala Sekolah wajib memiliki nomor WhatsApp dan email aktif yang dapat dihubungi.

3. Sekolah wajib melakukan registrasi PDSS melalui laman: https://pdss.ptkin.ac.id

Baca Juga: Cara Cek Kuota Sekolah SNBP 2026 di snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

1
2
Show All

Sumber : Kemenag RI

Tag
  • pdss
  • span ptkin 2026
  • kemenag
  • cara mengisi pdss
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prabowo: Aku 1 Tahun Jadi Presiden Geleng-geleng Kepala, Berapa Kali Mau Disogok
• 13 jam lalukumparan.com
thumb
Anggota TNI Kawal Penggeledahan Kasus Korupsi Nikel Konawe Utara di Kemenhut
• 9 jam lalurepublika.co.id
thumb
Pramono Beri Target Bank Jakarta Bisa IPO pada 2027
• 20 jam lalurepublika.co.id
thumb
Icel Hamil Anak Anrez Adelio, Pengacara: Saya Pribadi Punya Bukti Kalau...
• 19 jam laluinsertlive.com
thumb
Tabung Gas Meledak, Ibu di Jakbar Terlempar ke Luar Rumah
• 14 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.