Mensesneg Prasetyo: Tahun 2026, SPPG akan Melayani 82,9 Juta Penerima Manfaat MBG

kompas.tv
1 hari lalu
Cover Berita
Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi mengatakan, Presiden memimpin langsung pembahasan sejumlah agenda utama, mulai dari swasembada energi, program makan bergizi gratis (MBG), percepatan pemulihan pascabencana, pengembangan sekolah rakyat, hingga realisasi proyek hilirisasi industri pada retret kabinet, Selasa (6/1/2026). (Sumber: YouTube KompasTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan, pemerintahan Prabowo Subianto menargetkan 82,9 juta orang menerima manfaat dari program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Hal tersebut disampaikan Prasetyo Hadi di sela retret yang dilaksanakan di Hambalang, Jawa Barat, Selasa (6/1/2026).

“Target di tahun 2026 harus selesai kurang lebih nanti akan ada sekitar 35.000 SPPG yang akan melayani 82,9 juta penerima manfaat,” ucap Prasetyo Hadi.

Saat ini, kata Prasetyo, program MBG sudah diterima oleh 55 juta penerima manfaat dalam waktu satu tahun.

Baca Juga: YLBHI: Terdapat Banyak Pasal di KUHP yang Berbahaya buat Masyarakat

“Hari ini telah mencapai 55 juta penerima manfaat,” ujar Prasetyo.

Di sisi lain, Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya menekankan kepada pemerintahan Prabowo bahwa tujuan dari Makan Bergizi Gratis (MBG) bukanlah memberikan makan sebanyak-banyaknya.

“Ada yang bilang di sini loh, bergizi tidak, target penerima sudah benar tidak, anggarannya realistis atau tidak, sehingga kemudian bisa kemudian mengambil anggaran-anggaran dari sektor lain yang juga sangat penting, silakan dibuka, ternyata lebih banyak di kota-kota,” ujar Yunarto.

Atas dasar itu, Yunarto mengaku sedih dan prihatin Presiden Prabowo terus mengulang variable kuantitatif dalam menilai keberhasilan pelaksanaan program MBG.

Baca Juga: Momen Presiden Prabowo Keliru Sebut Tahun saat Ungkap Capaian Penerima MBG

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • mensesneg
  • prasetyo hadi
  • mbg
  • target mbg 2026
  • mbg 2026
  • penerima manfaat mbg 2026
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
IHSG ditutup menguat seiring ekspektasi pemangkasan The Fed di 2026
• 21 jam laluantaranews.com
thumb
Warga Puri Asih Sejahtera Kaget Rumah Dieksekusi, Mengaku Beli Tunai Sejak 1980-an
• 22 jam lalukompas.com
thumb
Tambah Daya Listrik PLN Cuma Bayar Setengah Harga, Simak Caranya
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
Status Waspada! Gunung Ile Lewotolok Meletus, Kolom Abu Capai Ratusan Meter
• 18 jam lalutvrinews.com
thumb
Anak Buah Nadiem Ungkap Terima Rp500 Juta dari Rekanan Pengadaan Chromebook
• 23 jam lalujpnn.com
Berhasil disimpan.