Jakarta, IDN Times - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno, mengunjungi kediaman dua siswa korban kecelakaan mobil pengantar Makanan Bergizi Gratis (MBG) di SD Negeri Kalibaru 01, Jakarta Utara, yakni Muhammad Fillio Dinata (Lilo) dan Weuren.
Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan moral sekaligus memastikan proses pemulihan para siswa berjalan baik pascakejadian, 11 Desember 2025.
“Alhamdulillah, sebagian anak-anak sudah kembali ke rumah. Pada saat kejadian, saya belum sempat menjenguk karena bertepatan dengan persiapan Natal dan Tahun Baru. Namun, hari ini saya pastikan mereka tetap mendapatkan pendampingan,” ujar Rano dikutip dari laman resmi Pemprov DKI, Rabu (7/1/2026).




