China Perketat Aturan Live-Streaming E-Commerce

idxchannel.com
1 hari lalu
Cover Berita

Pemerintah China memperketat pengawasan terhadap sektor perdagangan digital dengan menerbitkan aturan baru untuk perdagangan elektronik (e-commerce).

China Perketat Aturan Live-Streaming E-Commerce. (Foto: Inews Media Group)

IDXChannel - Pemerintah China memperketat pengawasan terhadap sektor perdagangan digital dengan menerbitkan aturan baru untuk perdagangan elektronik (e-commerce) berbasis siaran langsung (live-streaming).

Dilansir dari Xinhua, regulator pasar China dan otoritas dunia maya di negara tersebut meluncurkan dua dokumen kebijakan terpisah pada Rabu (7/1/2026).

Baca Juga:
Transformasi Industri Ritel dari Warung ke E-Commerce Ubah Perilaku Konsumen

Kedua dokumen bertujuan untuk memperkuat tata kelola, menjaga ketertiban pasar, serta melindungi konsumen dan pelaku usaha.

Dalam regulasi khusus perdagangan elektronik siaran langsung, pemerintah menetapkan kewajiban dan batasan perilaku yang lebih tegas bagi operator siaran langsung maupun tenaga pemasaran. Mereka dilarang melakukan iklan palsu, pencemaran nama baik komersial, serta penjualan produk dan jasa ilegal.

Baca Juga:
UMKM Bisa Makin Kompetitif di Era E-Commerce, Akademisi: Produsen Besar Hadapi Tantangan Baru

Sementara itu, aturan terpisah yang mengatur platform perdagangan online menekankan larangan praktik bisnis yang merugikan pelaku usaha dan konsumen. Platform digital tidak diperbolehkan memberlakukan biaya atau pembatasan yang tidak wajar, membatasi hak konsumen, menerapkan diskriminasi harga berbasis data, maupun mengubah ketentuan keanggotaan secara sepihak.

Regulasi tersebut juga menggarisbawahi pentingnya transparansi dan keadilan dalam operasional platform digital, seiring pesatnya pertumbuhan transaksi daring di China.

Baca Juga:
Menkomdigi Bakal Pelototi E-Commerce dan Medsos yang Lakukan Thrifting

Untuk memastikan implementasi berjalan efektif, otoritas pasar dan dunia maya akan memperkuat koordinasi lintas lembaga melalui mekanisme berbagi informasi dan konsultasi bersama. Selain itu, platform online didorong melakukan penilaian mandiri serta secara berkala merilis laporan kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku.

Langkah ini menegaskan komitmen pemerintah China dalam menertibkan ekosistem ekonomi digital sekaligus menciptakan persaingan yang lebih sehat di sektor perdagangan daring. (Reporter: Nasywa Salsabila) (Wahyu Dwi Anggoro)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BNPB Targetkan Seluruh Korban Banjir Sumbar Tempati Huntara Sebelum Ramadan
• 3 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Sampah Menumpuk Tak Kunjung Teratasi, Mahasiswa Gelar Aksi Buang Sampah di Kantor Walkot Tangsel
• 5 jam lalurepublika.co.id
thumb
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Main Sore, Ada Popsivo dan Jakarta Bhayangkara Presisi Hadapi Medan Falcons
• 21 jam lalutvonenews.com
thumb
Hadir dengan Semangat Baru, PAM JAYA Bangun Sentra Pelayanan Terpadu Digital
• 13 jam lalukumparan.com
thumb
Satgas PKH Ingatkan 20 Perusahaan Bayar Denda Kebun Sawit dan Tambang Ilegal
• 11 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.