Kata KPK soal Perpanjangan Pencekalan Eks Menag Yaqut: Tunggu, Nanti Ada Update

kompas.tv
1 hari lalu
Cover Berita
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo Budiyanto memberi keterangan di depan awak media pada Kamis (10/7/2025). (Sumber: Tangkapan Layar YouTube KompasTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan perpanjangan pencekalan eks Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas (YCQ) terkait kasus dugaan korupsi penentuan kuota tambahan pada penyelenggaraan ibadah haji di Kementerian Agama 2023–2024 akan diinformasikan kemudian. 

“Kita tunggu saja lah. Nanti ada update, ada informasi yang akan disampaikan,” ucap Ketua KPK Setyo Budiyanto di Gedung Juang KPK, Jakarta, Rabu (7/1/2026), via Antara

Ia menyatakan proses penyidikan kasus dugaan korupsi kuota haji tambahan tersebut masih berjalan.

“Tahapan-tahapan sedang dikerjakan. Penyidik pun pastinya melakukan kegiatan sesuai dengan apa yang menjadi tugas atau kewenangannya, dan menurut saya itu tidak ada masalah,” ujar Budi. 

Baca Juga: Ketua KPK Bantah Pimpinan Terbelah soal Penetapan Tersangka Kasus Kuota Haji, Pastikan Satu Suara

Diberitakan kompastv sebelumnya, KPK mengumumkan telah menaikkan status kasus dugaan korupsi kuota haji tambahan pada Agustus 2025 lalu.

Dalam keterangannya, Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu menyebut pihaknya telah menemukan peristiwa yang diduga sebagai tindak pidana korupsi dalam perkara ini. 

"KPK telah menaikkan status penyelidikan terkait penentuan kuota dan penyelenggaraan ibadah haji pada Kementerian Agama tahun 2023 sampai dengan 2024 ke tahap penyidikan," ujarnya, Sabtu, 9 Agustus 2025.

Baca Juga: Usai 8 Jam Diperiksa KPK di Kasus Korupsi Kuota Haji, Yaqut Cholil Qoumas Irit Bicara

KPK juga telah mengeluarkan surat keputusan larangan bepergian ke luar negeri bagi tiga orang, termasuk eks Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas (YCQ).

Penulis : Tri Angga Kriswaningsih Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV, Antara

Tag
  • pencekalan
  • eks menag yaqut
  • yaqut cholil qoumas
  • kasus kuota haji
  • korupsi kuota haji
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ubah Limbah Banjir Jadi Hunian, Kemenhut Sulap Kayu Hanyutan Aceh-Sumut untuk Warga
• 20 jam lalumatamata.com
thumb
Pajak Mobil Listrik Dicabut, Siap-Siap Beli EV dengan Harga Lebih Mahal
• 19 jam lalumedcom.id
thumb
Aksi Pencurian Motor di Palmerah Berujung Penembakan, Penjual Beras Jadi Korban
• 19 jam laluliputan6.com
thumb
Gedung Baru DPP Hanura Diresmikan, OSO Tegaskan Komitmen untuk Bekerja dan Tangani Isu Sosial
• 5 jam lalupantau.com
thumb
Kemlu: WNI Ditangkap di Yordania, Diduga Dukung ISIS
• 8 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.