Tersangka Ijazah Palsu, Wagub Babel Salahkan Pihak Kampus

jpnn.com
1 hari lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur Bangka Belitung Hellyana mengakui adanya kemungkinan ijazah palsu yang dimilikinya hingga kemudian menjadi polemik pidana saat ini.

Hal tersebut disampaikan kuasa hukum Hellyana, Zainul Arifin usai mendampingi Hellyana menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri pada Rabu (7/1).

BACA JUGA: Jalani Pemeriksaan Perdana Sebagai Tersangka, Wagub Babel Siap Dipenjara

"Sejauh ini kami meyakini Ibu tidak tahu kalau itu asli atau bukan," kata Zainul dalam keterangannya kepada wartawan.

Bahkan, Zainul mengaku bahwa ijazah dari Universitas Azzahra yang terindikasi palsu tersebut telah digunakan untuk kepentingan politiknya selama ini.

BACA JUGA: Sandang Status Tersangka, Wagub Babel Ditantang Kooperatif Jalani Proses Hukum

"Karena selama beliau mendapatkan ijazah rentang tahun 2012 itu, sudah digunakan di beberapa kesempatan. Pilkada Bupati Belitung 2018, kemudian Pileg di DPRD Provinsi," ujarnya.

Dengan status tersangka yang dialaminya, Hellyana kemudian malah menyalahkan pihak Universitas Azzahra dan berencana untuk menggugatnya.

BACA JUGA: Wagub Babel Hellyana Tersangka Kasus Ijazah Palsu di Bareskrim

"Gugatan perdata perbuatan melawan hukum yang kita duga ada perbuatan melawan hukum dilakukan oleh pihak Universitas sebagai Tergugat I, Rektor pada saat itu sebagai Tergugat II, turut Tergugat I-nya adalah Yayasan Lentera Az-Zahra, turut Tergugat II-nya adalah PD Dikti," ucapnya.

Sementara itu, Hellyana kemudian menjelaskan bahwa dirinya memang sengaja menggunakan jalur eksekutif untuk mendapatkan ijazah tersebut.

"Jadi di Az-Zahra kita mengikuti kelas eksekutif, kelas Sabtu-Minggu. Jadi karena waktu itu saya anggota DPRD Kabupaten Belitung, tapi suami waktu itu di PN (Pengadilan Negeri) Jakarta Pusat. Jadi Sabtu-Minggu saya biasanya berada di Jakarta," jelasnya.

Hellyana saat dikonfirmasi mengenai bukti kehadiran kegiatan perkuliahannya pun tidak bisa menjelaskan secara gamblang. Bahkan, Zainul Arifin kemudian malah langsung berusaha memotong penjelasan kader PPP tersebut.

"Hanya kalau ditanya berapa kehadiran segala macam, ya mungkin udah agak lupa karena zaman dulu kan. Belum tentu rincinya," kilah Zainul.

Tak hanya itu, pihak Hellyana pun mengaku tidak mempunyai dokumentasi selama kegiatan kuliahnya sejak tahun 2011 hingga mendapatkan ijazah. Hellyana berdalih tidak suka mendokumentasikan kegiatannya dan hanya sebatas waktu wisuda.

"Iya sudah ada (foto dari handphone), cuma enggak suka foto," dalih Hellyana. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tak Tayang di TV, Ini Link Live Streaming Big Match Premier League Arsenal vs Liverpool
• 2 jam laluviva.co.id
thumb
Presiden Prabowo Bilang Sudah Ratusan T Diselamatkan, Kejar
• 23 jam lalujpnn.com
thumb
Pramono Anung Groundbreaking Jembatan Penyebrangan JIS-Ancol 25 Januari
• 17 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Pramono ingatkan suporter jaga keamanan saat laga Persib vs Persija
• 16 jam laluantaranews.com
thumb
Viral Wanita Asal Palembang Nyamar Jadi Pramugari di Penerbangan Batik Air Rute Palembang-Jakarta, Ini Klarifikasinya
• 11 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.