Anrez Adelio soal Kehamilan Icel: Ini Memalukan, Harusnya Bukan Konsumsi Publik

kumparan.com
1 hari lalu
Cover Berita

Aktor Anrez Adelio merasa heran Friceilda Prillea yang diduga tengah mengandung anaknya memilih untuk bicara ke publik soal kehamilannya. Perempuan yang akrab disapa Icel itu juga melaporkan Anrez atas dugaan Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS).

Padahal, menurut Anrez, sejak awal ia sudah menunjukkan iktikad baik pada Icel, dengan tujuan agar aib tersebut dapat disimpan berdua. Akan tetapi, Icel justru mengumbar masalah mereka ke publik dan membangun narasi seolah Anrez enggan bertanggung jawab.

"Aku tuh lebih gini lho... Ini kan permasalahan yang tidak seharusnya jadi konsumsi publik. Buat aku pribadi memalukan, dalam artian apa? Ini aib loh," ujar Anrez Adelio kepada wartawan di kawasan Senayan, Jakarta, belum lama ini.

"Masa bukannya kita selesaiin secara dewasa dan kekeluargaan malah kita harus gembor-gembor," sambungnya.

Sejak awal, bintang sinetron Ikatan Cinta itu mengaku tidak menginginkan adanya pemberitaan negatif terkait persoalan tersebut. Ia juga tidak membenarkan kejadian itu untuk dilakukan ataupun ditiru. Karena itu, Anrez menyebut telah berusaha menunjukkan tanggung jawab atas perbuatannya.

“Kasihan kalau jadi konsumsi publik. Anak-anak di bawah umur jadi harus dengar berita seperti ini. Aku tahu perbuatanku salah, ya. Aku enggak pernah membenarkan apa yang sudah terjadi ini. Ini memang enggak bisa dibenarkan,” ucap Anrez.

“Aku berharap ini tidak dicontoh. Makanya aku sebenarnya enggak mau sampai jadi ramai dan jadi drama, karena aku sudah ada itikad baik,” lanjutnya.

Namun, Anrez menilai upaya tersebut tidak mendapat respons yang baik dari Icel maupun keluarganya. Meski demikian, ia mengaku tidak mempermasalahkan hal itu karena menganggap keputusan Icel untuk berbicara ke publik merupakan hak pribadi.

“Makanya waktu dibilang enggak bertanggung jawab, aku agak terkejut. Tapi enggak apa-apa, itu hak semua orang untuk bicara. Intinya, iktikad baik sudah kami lakukan,” kata Anrez.

“Buktinya semua ada dan rapi. Ada aku, perwakilan keluarga, dan Bang Ramzi selaku pengacara. Mama dan papa juga sudah memberikan surat kuasa kepada Bang Ramzi untuk mewakili,” tutupnya.

Icel melaporkan Anrez atas pelanggaran pasal di Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS). Hal itu berkaitan dengan kondisi kehamilannya yang sudah menginjak delapan bulan.

Icel melaporkan Anrez ke Polda Metro Jaya atas TPKS dengan nomor laporan LP/B/9510/XII/2025/SPKT/POLDA METRO JAYA.

Icel dikabarkan juga akan menuntut hubungan keperdataan antara sang anak dengan Anrez Adelio sebagai ayah biologisnya. Hal ini mencakup hak perwalian hingga hak waris di masa depan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Mendes Luncurkan Bus Esports Demi Bangkitkan Kreativitas Gamer Desa
• 22 jam laludetik.com
thumb
Daftar 4 Negara Eropa yang Berhasil Kelola Sampah Jadi Energi Lewat Program WTE
• 16 jam lalukatadata.co.id
thumb
Bos Tambang Ilegal di Bukit Soeharto Kukar Segera Diadili, Ini Ancaman Hukumannya
• 9 jam lalurctiplus.com
thumb
BMKG Sebut Puting Beliung di Bandara Juanda Berlangsung Sekitar 10 Menit
• 18 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Ancaman Amblesan Tanah Jakarta, Pakar Nilai Infrastruktur Banjir Bisa Kalah Cepat
• 21 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.