Waspadai Penyakit Menular di Pengungsian Bencana Sumatera, Menkses Budi: Kita Paling Takut Campak

kompas.tv
23 jam lalu
Cover Berita
Kementerian Kesehatan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi penyakit menular di lokasi pengungsian yang masih menampung ratusan ribu warga terdampak bencana, khususnya penyakit campak. (Sumber: Kemkes.go.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Kesehatan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi penyakit menular di lokasi pengungsian yang masih menampung ratusan ribu warga terdampak bencana Sumatera. 

Dari hasil pemantauan harian, penyakit campak menjadi perhatian utama karena tingkat penularannya yang sangat cepat dan berisiko memicu wabah di lingkungan pengungsian yang padat.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pemantauan penyakit dilakukan setiap hari melalui sistem pelaporan terintegrasi.

Baca Juga: Posko Tanggap Darurat Bencana Aceh Imbau Warga Segera Laporkan Kerusakan Rumah ke Aparat Desa

Data tersebut menjadi dasar bagi pemerintah untuk menyesuaikan distribusi obat-obatan, tenaga medis, serta tenaga kesehatan sesuai kebutuhan di lapangan.

Berdasarkan hasil pemantauan Kemenkes, penyakit yang paling banyak ditemukan di lokasi pengungsian meliputi infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), penyakit kulit, dan diare. 

Ketiga jenis penyakit tersebut umumnya muncul akibat kondisi lingkungan yang padat, keterbatasan sanitasi, serta perubahan pola hidup masyarakat selama berada di pengungsian.

"Obat-obatan kita sesuaikan dengan jenis penyakitnya," kata Menkes Budi dalam Konferensi Pers Update Penanganan Bencana Sumatra di Grha BNPB, Jakarta, Rabu (7/1/2026).

Selain penyakit umum tersebut, Kemenkes juga memberikan perhatian khusus terhadap penyakit menular dengan tingkat penularan tinggi. 

Menurut Menkes, campak menjadi penyakit yang paling diwaspadai karena sangat mudah menular, terutama di lingkungan dengan kepadatan tinggi seperti pengungsian.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Tito-Dirhantoro

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • Kemenkes
  • penyakit menular di pengungsian
  • campak
  • imunisasi campak
  • bencana Sumatera
  • pengungsian bencana
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polda Metro Terkait Dugaan Penistaan Agama
• 11 jam lalukumparan.com
thumb
Tak Terima Virgoun Dipojokkan, Eva Manurung Minta Inara Rusli Pikirkan Perasaan Wardatina Mawa
• 19 jam lalugrid.id
thumb
Butuh Uang untuk Bayar Utang, ART Nekat Culik Bayi Majikan dan Minta Tebusan Rp10 Juta | BORGOL
• 15 jam lalukompas.tv
thumb
11 Atlet MMA Indonesia Ikuti AMMA 2026 di Tiongkok
• 23 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Aceh Bangun 104 Rumah Permanen untuk Korban Bencana
• 6 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.