Hadapi Rute Ekstrem SS 4 dan 5 Rally Dakar, Julian Johan Pilih Main Aman

medcom.id
22 jam lalu
Cover Berita
Jakarta: Rally Dakar 2026 mulai memasuki fase krusial dengan memasuki stage 4 dan 5 yang berlangsung di kawasan Al-Ula. Dua etape ini dikenal sebagai marathon stage karena digelar selama dua hari berturut-turut. 
 
Pereli nasional Julian Johan dipastikan ambil bagian di kategori Dakar Classic dan siap menaklukkan tantangan berat tersebut.
 
"Tibalah saatnya Marathon Stage. Jadi ini merupakan Stage panjang gabungan Stage 4 & 5 sepanjang hampir 1.000km, dan harus diselesaikan dalam waktu 2 hari. Selain itu, nanti malam kita akan camping di tengah gurun, tanpa berjumpa dengan kru mekanik, tanpa adanya support tim, hanya ada antar peserta saja. Bismillah untuk Marathon Stage ini," kata Jeje, sapaan akrab Julian Johan.

Menghadapi etape terpanjang sekaligus terberat itu, Jeje mengaku telah melakukan persiapan matang, termasuk membawa perlengkapan camping di dalam kendaraan yang ia kemudikan.
  Baca juga:
Tuntaskan SS2 Rally Dakar Sepanjang 513 Km, Julian Johan Pertahankan Posisi ke-6
 
"Sebenarnya tanpa adanya bantuan dari kru dan mekanik, bakal ada ubahan atau penyesuaian dari strategi di SS4 dan 5 ini, karena kita akan sedikit lebih bermain aman untuk menjaga durabilitas dari spare parts yang kita gunakan," bebernya.
  Main aman
Dari sisi strategi balap secara keseluruhan, Jeje menegaskan dirinya tidak akan mengambil risiko dan lebih fokus menjaga posisi di kelas H2.
 
"Karena diluar kelas itu, seperti partai neraka, pesertanya banyak banget dan target waktu yang diminta panitia itu sangat cepat,” terang Jeje.
 
Ia pun menyadari tantangan lain yang harus dihadapi, terutama saat bersaing dengan mobil-mobil yang lebih tua yang memiliki target waktu lebih longgar.
 
"Kita enggak muluk-muluk, Bismillah, semoga secara overall di kelas yang saya ikuti masih tetap bisa bertahan, untuk strategi selanjutnya bakal kita lihat dan evaluasi nanti supaya lebih lancar dan aman sampai finish Dakar nanti," tutupnya.
 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(PRI)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Intip Besaran Bonus Pelatih dan Atlet SEA Games yang Baru Cair
• 17 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Statistik Lengkap Emil Audero ketika Cremonese Imbang di Serie A: Catat 3 Penyelamatan, tapi Kebobolan 2 Gol
• 2 jam lalubola.com
thumb
Pandji Pragiwaksono Dipolisikan Atas Dugaan Penistaan Agama, Polisi Selidiki
• 13 jam laludetik.com
thumb
Panen Jagung Serentak di Bekasi, Polri Dorong Percepatan Swasembada Pangan
• 18 jam lalutvrinews.com
thumb
Dukung Pemulihan Pascabencana, DPRD Sumbar Siap Realokasi Anggaran
• 4 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.