JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto memberikan bonus kepada atlet peraih medali pada ajang SEA Games ke-33 di Thailand tahun 2025. Ini menjadi salah satu pemberian bonus terbesar bagi atlet, apalagi melihat capaian 333 medali yang diperoleh Indonesia selama ajang tersebut.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir mengungkapkan bahwa total dana bonus yang digelontorkan pemerintah mencapai Rp465,25 miliar. Bonus tersebut langsung disalurkan kepada atlet dan pelatih peraih medali emas, perak, dan perunggu.
“Kami dari Kementerian Pemuda dan Olahraga langsung mentransfer seluruh bonus kepada masing-masing atlet dan pelatih melalui Bank BRI. Total dananya Rp465.250.000.000, Pak. Ini angka yang luar biasa,” ujar Erick saat melapor kepada Presiden Prabowo di Istana Negara, Jakarta, Kamis (8/1/2026).
Erick pun memastikan bahwa atlet tunggal peraih medali emas menerima bonus Rp1 miliar, yang disebut sebagai bonus terbesar sepanjang sejarah Republik Indonesia.




