Sinopsis ASMARA GEN Z SCTV Episode 414, Hari Ini Kamis 8 Januari 2026: Kedatangan Angelica Bikin Elite Squad Tegang

tabloidbintang.com
21 jam lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Sinopsis ASMARA GEN Z SCTV Episode 414, Hari Ini Kamis 8 Januari 2026: Kedatangan Angelica Bikin Elite Squad Tegang

Elite Squad masih terlihat duduk melingkar di sebuah taman, membahas langkah yang akan mereka ambil selanjutnya. Dalam perbincangan itu, Fattah mengajukan pertanyaan tentang cara membuat seseorang gagal mendapatkan dua hal sekaligus. Harry menatap Fattah dengan serius dan menegaskan bahwa hal tersebut merupakan satu-satunya jalan. Pernyataan itu membuat seluruh anggota terdiam dan saling bertukar pandang.

Pada pagi hari yang sama, tiga sepeda motor melaju beriringan di jalan. Fattah membonceng Zara, Mohan berboncengan dengan Raisa, sementara Harry membawa Aqeela. Di sepanjang perjalanan, masing-masing menyimpan pergulatan batin. Raisa berharap sederhana, hanya ingin melihat Mohan tersenyum. Sementara Aqeela diliputi rasa lelah dan ketakutan akan kehilangan orang-orang yang ia cintai.

Di belakang rombongan motor tersebut, mobil yang dikendarai Mayang mengikuti dari kejauhan. Dari arah lain, sebuah mobil milik Angelica turut melintas. Melihat itu, Mayang langsung diliputi kecurigaan dan mempertanyakan tujuan Angelica datang ke sekolah sepagi itu.

Setibanya di area parkir, Elite Squad turun dari kendaraan. Aqeela masih berusaha melepas helmnya ketika pandangannya tertuju pada mobil Angelica yang terparkir. Sementara itu, Harry, Fattah, dan Zara tampak terpaku menatap ke arah yang sama. Dalam hatinya, Zara menyadari bahwa pagi itu jauh dari kata tenang. Fattah pun diliputi pertanyaan besar tentang apa yang akan terjadi selanjutnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
AS dan Inggris Pukul Jaringan Minyak Ilegal Rusia–Iran, Pendapatan Moskow Terjun Bebas
• 5 jam laluerabaru.net
thumb
Gus Yaqut Tersangka Kasus Kuota Haji, Pengacara: Kami Hormati Proses Hukum
• 25 menit lalukumparan.com
thumb
Pria di Depok Juga Ditelanjangi Serda M dan 5 Warga, Lalu Dianiaya Sampai Subuh
• 21 jam laludetik.com
thumb
Bos OJK Beri Update Terkait Kondisi Ekonomi Global Terkini
• 6 jam lalubisnis.com
thumb
Respon Ibunda Salshabilla Adriani Usai Ibrahim Risyad Disebut Red Flag
• 1 jam lalucumicumi.com
Berhasil disimpan.