Dibintangi Celine Evangelista, Penunggu Rumah : Buto Ijo Dihadirkan Produser Gandhi Fernando sebagai Horor Ramah Anak

grid.id
20 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Celine Evangelista bermain dalam film horor terbarunya yang berjudul Penunggu Rumah Buto Ijo. Sutradara Penunggu Rumah Buto Ijo, Gandhi Fernando menjadikan film ini sebagai horor ramah anak.

Produser Penunggu Rumah : Buto Ijo, Gandhi Fernando ternyata memiliki keresahan di balik film horor yang tayang di Indonesia lantaran dinilai tak ramah anak. Berdasar dari keresahan tersebut, Gandhi Fernando pun membuat Penunggu Rumah : Buto Ijo sebagai horor yang dapat ditonton keluarga, termasuk anak-anak.

“Terus aku juga tergerak sih, berapa kali nonton film horor tuh filmnya gak pantes buat anak-anak tapi anak-anak diajak atau ikut,” ujar Gandhi Fernando ditemui di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Kamis (8/1/2026).

Di tengah keresahan akan film horor di Indonesia, Gandhi Fernando teringat akan masa kecilnya yang hobi membaca novel bergenre horor, Goosebumps. Dia pun ingin menghadirkan film horor yang dapat dinikmati semua usia.

“Suka banget sama horor-horor keluarga, horor-horor anak yang masih cocok banget buat ditonton untuk semua umur,” lanjut content creator tersebut.

Dalam film Penunggu Rumah : Buto Ijo, Gandhi Fernando menjanjikan adegan tanpa adanya darah maupun kekerasan. Hal ini bertolak belakang dengan imej film horor saat ini.

“Nggak ada adegan pembunuhan, gak ada adegan darah-darahnya, gore-nya. Itu sih yang pengen aku bikin dan achieve di film Timun Mas ini,” tutur Gandhi.

Penunggu Rumah : Buto Ijo juga memiliki benang merah dengan Legenda Timun Mas yang tak asing di telinga anak-anak Indonesia. Celine Evangelista, sebagai salah satu pemeran dalam film tersebut kembali teringat dengan cerita rakyat yang menghiasi masa kecilnya itu ketika syuting horor ini.

Dulu di jaman dulu, ini mengingatkan saya pada waktu masa kecil ya, ada cerita tentang Timun Mas," ujar Celine Evangelista.

“Dan tapi sekarang dibuat lebih relevan sesuai dengan jaman yang ada, sesuai dengan kemanusiawian yang sekarang lah ya, lebih modern agar bisa diterima masyarakat,” tutup Celine Evangelista.

Penunggu Rumah Buto Ijo berkaitan dengan Legenda Tradisional Timun Mas dengan cerita lebih modern. Dikemas dengan cerita horor dan bumbu komedi serta plot twist di akhirnya.

Baca Juga: Dari Tasya Farasya hingga Celine Evangelista, Deretan Selebriti Indonesia Ini Awali 2026 dengan Ibadah Umrah

 

Bercerita mengenai seorang pria bernama Ali (Gandhi Fernando) yang tengah membutuhkan biaya untuk ibunya yang sakit. Di suatu hari, Ali dihubungi oleh mantan kekasihnya, Srini (Celine Evangelista) yang membutuhkan bantuan lantaran terjadi kejadian mistis di rumah yang ditempati bersama anak perempuannya.

Akan tetapi, Ali justru mendapati rahasia besar yang ditutupi oleh mantan kekasihnya tersebut. Rahasia itupun membuat mantan kekasihnya menjadi sosok yang berbeda.

Penunggu Rumah Buto Ijo bakal menghantui bioskop Tanah Air mulai 15 Januari 2026. Selain Celine Evangelista dan Gandhi Fernando, film ini juga dibintangi oleh Valerie Thomas hingga Arie Dwi Andhika.(*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Lutnick: Modi tak telepon Trump, perjanjian dagang AS-India tertunda
• 3 jam laluantaranews.com
thumb
Terungkap Alasan Inara Rusli dan Insanul Fahmi Belum Mengesahkan Pernikahan
• 12 jam lalucumicumi.com
thumb
The Jakmania Turun Gunung Jelang Persib Vs Persija, Media Officer Bicara Reaksi Pemain dan Target Besar Macan Kemayoran
• 9 jam lalutvonenews.com
thumb
BNPB: Mayoritas Daerah di Sumatera Sudah Beralih ke Transisi Darurat
• 11 jam lalukumparan.com
thumb
Kubu Nadiem soal Dugaan Rugikan Negara Rp 2,1 T: Chromebook Hemat APBN Rp 1,2 T
• 9 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.