Gerindra Hormati Demokrat yang Berbalik Dukung Pilkada Lewat DPRD

liputan6.com
18 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Partai Gerindra menyatakan menghormati keputusan Partai Demokrat yang berubah sikap dengan mendukung wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) melalui DPRD.

Gerindra menilai setiap partai politik memiliki pertimbangan dan kajian masing-masing dalam menentukan sikap politiknya. Ketua DPP Partai Gerindra Prasetyo Hadi mengatakan perubahan sikap Demokrat merupakan hak internal partai dan tidak perlu dipersoalkan.

Advertisement

BACA JUGA: Demokrat Dukung Prabowo Tinjau Opsi Pilkada Lewat DPRD

“Kalau kita pasti menghormati pandangan setiap partai masing-masing. Tidak mungkin juga memutuskan tanpa melakukan perhitungan atau kajian-kajian,” kata Prasetyo di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (8/1/2026).

Prasetyo menjelaskan, Presiden Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum Partai Gerindra sejak lama mendukung gagasan agar kepala daerah dipilih melalui DPRD. Salah satu pertimbangannya adalah tingginya biaya politik dalam pelaksanaan Pilkada langsung.

“Bukan sebagai Presiden, tetapi sebagai Ketua Umum Partai Gerindra, beliau sudah lama memiliki pandangan seperti ini. Termasuk dalam pembahasan revisi undang-undang sebelumnya, persoalan ini juga pernah dibahas,” ujarnya.

Ia menegaskan perubahan sikap Partai Demokrat tidak disebabkan oleh bujukan dari Gerindra. Menurutnya, keputusan tersebut murni sikap politik masing-masing partai.

“Itu sikap masing-masing partai,” ucap Prasetyo.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pendaftaran Calon Anggota KPI Pusat Periode 2026–2029 Resmi Dibuka, Seleksi Dilakukan Secara Terbuka
• 2 jam lalupantau.com
thumb
Polisi Terima Pelaporan Pandji Pragiwaksono, LBH Jakarta: Ancam Ruang Demokrasi
• 1 jam lalurctiplus.com
thumb
Serapan Jagung 2026 Belum Ditentukan, Bulog NTB Pastikan Kesiapan
• 5 jam lalutvrinews.com
thumb
Kronologi Lengkap Kasus Korupsi Kuota Haji: Eks Menag Yaqut Cholil
• 12 jam laluviva.co.id
thumb
Saat 60 Prajurit Tumbang Tanpa Balasan: Hari Ketika Dunia Berubah
• 17 jam laluerabaru.net
Berhasil disimpan.