Jakarta: DKI Jakarta diprediksi dilanda hujan hari ini, Sabtu, 10 Januari 2026. Bahkan, sejumlah wilayah diprakirakan bakal dilanda hujan disertai petir.
Berdasarkan ramalan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), wilayah yang bakal dilanda hujan disertai petir yaitu Jakarta Utara. Hanya Kecamatan Cilincing, dan Kelapa Gading yang diprediksi dilanda hujan ringan.
Hujan disertai petir juga diprediksi melanda sebagian kecil wilayah di Jakarta Selatan (Jaksel), yaitu Cilanda dan Pasar Minggu. Wilayah Jaksel lainnya bakal dilanda hujan ringan.
Baca Juga :
BMKG Prediksi Potensi Gelombang Tinggi, Warga Pesisir Jateng Diimbau WaspadaIlustrasi hujan disertai petir. Foto: Metrotvnews.com/Khairunnisa Puteri.
Wilayah Jakarta Timur (Jaktim) juga diprediksi dilanda hujan. Intensitas hujan yang melanda Jaktim yaitu ringan.
Selain itu, hujan yang turun merata membuat suhu di Ibu Kota berkisar 23-28 derajat celsius. Sedangkan tingkat kelembapan udara berkisar 74-96 persen.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2019%2F09%2F07%2Fca2a08fe-2701-40f6-bce2-58f07eef4ec1_jpg.jpg)



