Kecelakaan Maut di Semarang, Sopir Truk Tewas Tabrak Trailer Parkir di Pudak Payung

rctiplus.com
20 jam lalu
Cover Berita

SEMARANG, iNews.id - Kecelakaan maut terjadi di jalan kawasan Pudak Payung, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (10/1/2026). Sebuah truk bermuatan berat menabrak truk trailer yang sedang terparkir di sisi kanan menyebabkan sopir tewas terjepit.

Informasi diperoleh, truk bermuatan berat awalnya melaju dari arah Semarang Selatan menuju Kabupaten Semarang dengan kecepatan sedang. Setibanya di bundaran Jalan Pramuka, sopir truk berusaha menyalip kendaraan di depannya dengan menambah kecepatan.

Nahas, setelah menyalip sopir terkejut mendapati deretan truk trailer yang terparkir di sisi kanan badan jalan. Karena jarak yang terlalu dekat dan kecepatan kendaraan yang sudah meningkat, sopir truk tidak mampu mengendalikan laju kendaraan.

Akibatnya, truk berat tersebut menghantam bagian belakang trailer yang sedang parkir. Benturan keras membuat bagian depan truk ringsek parah. Sopir truk dinyatakan tewas di tempat karena terjepit badan kendaraan sebelum akhirnya dievakuasi dan dibawa ke RS Banyumanik 2 Semarang.

Seorang warga sekitar Heri mengatakan, lokasi kejadian merupakan kawasan bundaran Jalan Pramuka yang kerap dijadikan tempat berhenti sementara atau rest area bayangan bagi sopir truk-truk besar.

"kebiasaan memarkir kendaraan di sisi kanan jalan sangat membahayakan pengguna jalan lain. Ini sudah beberapa kali kecelakaan seperti ini," ujarnya, Sabtu (10/1/2026).

Kecelakaan maut truk di Semarang ini disebut bukan kali pertama terjadi akibat kendaraan berat yang parkir sembarangan di lokasi tersebut. Peristiwa kecelakaan maut truk di Semarang kembali menjadi peringatan serius bagi para pengemudi kendaraan berat agar tidak berhenti atau parkir di lokasi yang rawan kecelakaan.

Selain itu, pengemudi diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama saat melintas di jalur padat kendaraan besar dan area putar balik yang minim penerangan pada pagi hari.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Megawati Hadiri Hari Kedua Rakernas I PDI-P 2026 di Ancol
• 1 jam lalukompas.com
thumb
Damkar Bantu Kaki Balita Tersangkut di Bangku Taman | BERITA UTAMA
• 13 jam lalukompas.tv
thumb
6 Alasan Berita Viral Sering Lebih Cepat Dipercaya daripada Fakta Resmi
• 23 jam lalubeautynesia.id
thumb
Indonesia Tegaskan Komitmen Perkuat Diplomasi HAM Sebagai Presiden Dewan HAM PBB
• 9 jam lalupantau.com
thumb
Hasil Super League: Dikalahkan Persebaya, Hendri Susilo Bongkar Kunci Kekalahan Malut United
• 16 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.