Terungkap! Begini Cara Ammar Zoni Hubungi Pacarnya dari Lapas

viva.co.id
19 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Aktor Ammar Zoni kembali menjadi sorotan publik setelah fakta mengejutkan terungkap dalam sidang lanjutan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Dalam persidangan tersebut, terungkap bagaimana Ammar tetap menjalin komunikasi dengan orang-orang terdekatnya, termasuk sang kekasih, meski tengah menjalani masa tahanan di lembaga pemasyarakatan.

Di hadapan majelis hakim, Ammar Zoni secara terbuka mengakui bahwa dirinya masih bisa berkomunikasi menggunakan telepon genggam saat berada di lapas. 

Baca Juga :
Pengakuan Ammar Zoni Gegerkan Ruang Sidang: Sebut Narkoba Dijual Bebas di Rutan Salemba
Ammar Zoni Ngaku Ditekan Hingga Diperas Rp3 M, Jawaban Polisi Sungguh Tak Terduga

Hal yang menarik perhatian, Ammar tidak menggunakan aplikasi pesan instan yang umum seperti WhatsApp atau Telegram. Ia justru menyebut aplikasi bernama Zangi sebagai sarana komunikasi utamanya.

"Saya sama dokter (komunikasi) pakai aplikasi Zangi," kata Ammar Zoni di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Kamis, 8 Januari 2026.

Pengakuan tersebut sontak menimbulkan berbagai spekulasi, terutama terkait bagaimana akses komunikasi itu bisa diperoleh dari dalam rutan. 

Ammar Zoni juga mengungkap bahwa aplikasi tersebut tidak hanya digunakan untuk berkomunikasi dengan Dokter Kamelia, yang diketahui sebagai kekasihnya, tetapi juga dengan anggota keluarga.

"Sama adik saya juga," ungkapnya singkat.

Lebih lanjut, Ammar menjelaskan bahwa Zangi memiliki sistem dan fungsi yang serupa dengan aplikasi pesan instan populer lainnya. Menurutnya, cara kerja aplikasi tersebut tidak jauh berbeda dengan platform komunikasi yang sudah akrab digunakan masyarakat luas.

"Iya ada WhatsApp juga, Zangi juga, samalah kayak Telegram biasa. Benar," tegas Ammar Zoni.

Keterangan Ammar diperkuat oleh kesaksian Dokter Kamelia yang turut dihadirkan dalam persidangan. Ia membenarkan bahwa penggunaan aplikasi Zangi sudah menjadi hal yang lazim di lingkungan komunikasi mereka.

"Aplikasi Zangi? Iya, aku juga punya kok aplikasi Zangi. Aku sama Panji, sama Adit itu sering banget pakai Zangi," tutur Dokter Kamelia.

Namun, persoalan yang kemudian menjadi perhatian serius adalah mekanisme Ammar Zoni dalam mendapatkan akses ponsel di dalam rutan. 

Dokter Kamelia mengungkap bahwa Ammar tidak memiliki satu nomor tetap karena ponsel yang digunakan bukan milik pribadi secara permanen.

"Pasti, apalagi kan Bang Ammar kan handphonenya kadang-kadang juga sewa. Jadi Bang Ammar itu kalau menghubungi saya itu pasti beda-beda nomor, gitu lho. Jadi nggak satu nomor doang," jelasnya.

Baca Juga :
Ammar Zoni Ngaku Diperas Rp3 Miliar di Rutan, Kalau Nolak: Mendem di Penjara Berpuluh-puluh Tahun
Ammar Zoni Sengaja Pakai Narkoba Biar DIpenjara Lagi? Irish Bella Diduga Jadi Penyebabnya
Bawa Nama Irish Bella, Adik Ungkap Alasan Ammar Zoni Pakai Narkoba Lagi Hingga Mau Dipenjara Sampai Mati

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dikira Boneka eehhh ternyata Mayat yang Sudah Kaku Duduk Depan Garasi
• 18 jam lalurealita.co
thumb
[FULL] KPK Update OTT 8 Pegawai Pajak di Jakarta Utara, Koordinasi dengan Menkeu Purbaya?
• 13 jam lalukompas.tv
thumb
Kronologi Dugaan Suap yang Seret Kepala Kantor Pajak Jakut jadi Tersangka KPK
• 5 jam lalukatadata.co.id
thumb
Megawati Kembali Hadiri Rakernas PDIP Hari Kedua di Ancol
• 52 menit laluokezone.com
thumb
Kasus Nadiem, Google Tegaskan Tak Pernah Jual Chromebook, Cuma Beri Lisensi
• 7 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.