KPK Sita Uang Rupiah hingga Logam Mulia Rp6 Miliar di OTT Kantor Pajak Jakut

bisnis.com
18 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyita aset senilai Rp6 miliar dalam operasi tangkap tangan (OTT) di kantor pajak Jakarta Utara.

Juru Bicara KPK Budi Prasetyo mengatakan, aset itu berupa uang rupiah, valuta asing alias valas hingga logam mulia.

"Barang bukti yang diamankan dalam kegiatan penyelidikan tertutup ini dalam bentuk uang, baik rupiah maupun mata uang asing, dan juga logam mulia. Nilainya mencapai sekitar Rp6 miliar," kata Budi di KPK, Sabtu (10/1/2026).

Dia menjelaskan, dari operasi senyap itu pihaknya telah menangkap delapan orang. Secara terperinci, delapan orang ini terdiri atas empat pegawai pajak dan empat dari swasta.

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

Menurut Budi, pihak swasta yang ditangkap dalam OTT ini salah satunya merupakan bagian dari perusahaan tambang yang memiliki kantor di Jakarta. Namun, beroperasi di luar Jakarta.

"Perusahaan itu kan ada yang kantornya di Jakarta. Namun, kemudian site-nya, begitu, ada di daerah," imbuhnya.

Baca Juga

  • OTT KPK di Kantor Pajak Jakarta Utara, DJP Pastikan Pihaknya akan Kooperatif
  • KPK Ungkap OTT di Jakut Terkait Suap Pengurangan Pajak
  • KPK OTT Kantor Pajak Jakut, Tangkap 8 Orang & Amankan Sejumlah Uang

Adapun, Budi mengungkap identitas delapan orang yang diamankan itu, termasuk soal duduk perkara pengurangan pajak ini.

"Saat ini para pihak yang diamankan masih terus dilakukan pemeriksaan secara intensif pada tahap penyelidikan," pungkas Budi.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PSI Soal Tuduhan Demokrat di Balik Roy Suryo: Itu Pendapat Pribadi Ade Armando
• 1 jam lalufajar.co.id
thumb
Iran, Rusia, dan Tiongkok Gelar Latihan Militer Gabungan di Afrika Selatan
• 11 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Hadir di Rakernas PDIP Didampingi Prananda, Megawati Dikasih Bunga
• 21 jam lalujpnn.com
thumb
Kementan dan Polri Amankan 133,5 Ton Bawang Bombai Ilegal
• 16 jam lalurepublika.co.id
thumb
Mengenal Simolator Coretax, Simulasi Pelaporan Pajak di Laman Resmi
• 23 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.