Alasan Kentang Wajib Ada di Menu Diet, Sumber Serat yang Baik

genpi.co
16 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Kentang sering dianggap musuh bagi orang yang sedang diet karena kandungan karbohidratnya.

Namun, sebenarnya makanan satu ini bisa menjadi sahabat sejati dalam menurunkan berat badan.

Dilansir Health, berikut alasan kentang wajib ada di menu diet.

1. Rendah Kalori

Satu kentang Russet ukuran sedang beserta kulitnya hanya mengandung sekitar 168 kalori.

Kandungan ini membuat kentang cukup mengenyangkan tanpa menambah banyak kalori, cocok untuk diet rendah kalori.

2. Sumber Serat yang Baik

Kentang dengan kulitnya mengandung sekitar 2,7 gram serat atau 10% dari asupan harian yang disarankan.

Serat membantu kamu merasa kenyang lebih lama, sehingga mudah mengontrol porsi makan.

3. Tinggi Pati Resisten

Pati resisten merupakan karbohidrat yang sulit dicerna tubuh, sehingga membuat perut lebih kenyang.

Menariknya, mendinginkan kentang setelah dimasak bisa meningkatkan kadar pati resisten dan menurunkan indeks glikemiknya.

Hal itu bisa membantu menjaga gula darah tetap stabil.

4. Kaya Antioksidan

Kentang mengandung vitamin C dan antioksidan lain yang membantu melindungi sel tubuh serta mengurangi peradangan.

Mengurangi peradangan kronis juga bisa membantu menurunkan risiko kenaikan berat badan dan obesitas.

5. Lebih Mengenyangkan

Kentang memiliki indeks kenyang yang tinggi, artinya bisa membuat kamu merasa lebih puas dibandingkan nasi, pasta, dan roti putih.

Penelitian pada 2018 menunjukkan bahwa orang yang makan kentang justru cenderung mengonsumsi kalori lebih sedikit dibanding mereka yang makan nasi atau pasta. (*)

Simak video menarik berikut:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
DKI Sepekan, kesulitan air bersih hingga ledakan imbas kebocoran gas
• 9 jam laluantaranews.com
thumb
Rahman Syamsuddin: Siri’na Pacce Harus Jadi Benteng Moral Kemenag Usai Skandal Haji
• 2 jam lalufajar.co.id
thumb
Banjir Setinggi 1 Meter Putus Akses Jalan di Tanjung Jabung Timur Jambi
• 17 jam lalurepublika.co.id
thumb
Ternyata Taksi Listrik Meluncur Tanpa Sopir Saat Tubruk Resto di Tangerang
• 20 jam laludetik.com
thumb
Juventus Intai Peluang Rekrut Bernardo Silva Secara Gratis dari Manchester City
• 18 jam lalumediaindonesia.com
Berhasil disimpan.