Saan Mustopa Lantik 31 Pengurus DPW NasDem Maluku Utara

metrotvnews.com
11 jam lalu
Cover Berita

Partai NasDem mulai memanaskan mesin politiknya di wilayah timur Indonesia. Sebanyak 31 pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Maluku Utara resmi dilantik  yang digelar di kawasan bersejarah Benteng Oranje, Kota Ternate, pada Sabtu 10 Januari 2026.

Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Saan Mustopa. Hadir pula mendampingi Sekretaris Jenderal Partai NasDem Hermawi Taslim, jajaran pengurus DPP, serta seluruh pengurus tingkat DPC hingga ranting se-kabupaten/kota di Maluku Utara.

Momentum pelantikan ini ditegaskan sebagai langkah awal kebangkitan dan konsolidasi total Partai NasDem di Maluku Utara. Fokus utamanya adalah mempersiapkan kekuatan partai dalam menghadapi kontestasi Pemilu 2029 mendatang.
  Baca juga: Lestari Moerdijat: Perempuan Punya Peran Kunci dalam Pelestarian Budaya
Salah satu mandat utama bagi para pengurus yang baru dilantik adalah melakukan pembenahan struktur partai secara menyeluruh. Konsolidasi diperintahkan untuk menyentuh tingkat paling bawah, yakni hingga tingkat DPRT (Dewan Pimpinan Ranting).

"Kepengurusan yang baru harus mampu mengonsolidasikan seluruh jajaran pengurus NasDem melalui berbagai pembentukan, penguatan, dan pembenahan struktur sampai ke tingkat DPRT," ujar Saan Mustopa di sela-sela acara pelantikan tersebut [01:09].

Selain fokus pada penguatan internal, Partai NasDem Maluku Utara juga didorong untuk membuka ruang kolaborasi dengan berbagai pihak. Saan berharap pengurus wilayah mampu membangun kerja sama dan sinergi yang harmonis dengan kekuatan politik lainnya demi kemajuan Provinsi Maluku Utara ke depan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Alter Ego Menang 1-0 atas Aurora, Amankan Kemenangan Perdana di Swiss Stage M7
• 15 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Pemerintah Perketat Impor Tekstil dengan Bea Masuk Tindakan Pengamanan Baru
• 21 jam lalukompas.id
thumb
Pemain Keturunan Indonesia Bawa Fenerbahce Juara Piala Super Turki 2025
• 4 jam laluviva.co.id
thumb
Berita Populer: Modifikasi S-Presso Ala Jimny; Proses Modifikasi Suzuki S-Presso
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Badan Geologi Turunkan Tim Kaji Kemunculan Sinkhole di Tengah Sawah Sumbar
• 12 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.