TANGERANG, KOMPAS.TV - Sebuah mobil taksi listrik berjalan mundur sendiri hingga menabrak kaca sebuah restoran di Jalan Raden Saleh, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Banten.
Inilah detik-detik sebuah mobil taksi bertenaga listrik yang mundur tanpa pengemudi hingga akhirnya terhenti ketika menabrak kaca sebuah restoran.
Saksi bilang, kejadian bermula ketika mobil taksi hendak keluar usai mengisi baterai, namun mobil mundur sendiri hingga menabrak kaca.
Pasca kejadian, restoran beroperasi seperti biasanya dan untuk kaca yang pecah untuk sementara ditutup terpal.
Sopir taksi bersedia mengganti kerusakan yang ditimbulkan dari kelalaiannya.
Baca Juga: Diduga Pengemudi Mengantuk, 2 Minibus Tabrakan di Cengkareng | SAPA PAGI
#tabrakan #mobillistrik #tangerang
_
Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV
- mobil listrik
- taksi listrik
- mobil listrik tabrak kaca
- tangerang
- kaca restoran


:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461718/original/089739600_1767433302-WhatsApp_Image_2026-01-03_at_15.59.48.jpeg)


