Ada Galian Saluran Air, Jalan Haji Nawi Jaksel Berlaku Satu Arah hingga 19 Juli

kumparan.com
9 jam lalu
Cover Berita

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mulai menerapkan sistem satu arah di Jalan Haji Nawi, Jakarta Selatan. Penerapan satu arah itu mulai berlaku pada Sabtu (10/1) hingga 19 Juli 2026.

Rekayasa lalu lintas tersebut dilakukan karena ada proyek galian di kawasan tersebut.

Pantauan kumparan di lokasi terlihat sejumlah pemberitahuan berbentuk spanduk maupun petunjuk jalan telah terpasang di wilayah itu.

"Sedang ada kegiatan pembangunan sistem tata air kawasan Fatmawati Jalan Haji Nawi beserta kelengkapannya," demikian salah satu keterangan di spanduk yang terpasang.

Terkait rekayasa lalu lintas satu arah tersebut, warga mengaku sudah mengetahuinya. Vito (22) misalnya, ia yang sering beraktivitas di kawasan tersebut mendapat informasi perubahan tersebut dari warga sekitar.

“Saya tahunya dari teman-teman 'Pak Ogah' di sini. Katanya bakal ada galian lubang buat mengantisipasi banjir. Memang sejak beberapa hari lalu sudah dikasih tahu, mulai tanggal 10 Januari jalan jadi satu arah,” ujar Vito saat ditemui pada Minggu (11/1).

Terkait dampak lalu lintas, Vito menyebut arus lalu lintas masih kerap padat. Namun, menurutnya sistem satu arah sedikit membantu dibanding kondisi dua arah sebelumnya.

“Kalau mau satu arah atau dua arah sih sama aja masih macet, karena faktor pengendaranya juga. Tapi dibanding dua arah, sekarang lumayan lebih mendingan,” katanya.

Sementara itu, warga lainnya, Nuraini, justru merasakan kondisi lalu lintas kini semakin padat. Namun ia memahami sistem satu arah ini diperlukan demi pembangunan tata kelola air.

“Menurut saya malah jadi tambah macet ya. Tapi kalau memang untuk bikin saluran air biar enggak banjir, ya saya berharap ke depan enggak ada banjir lagi,” ucapnya.

Nuraini juga menyebut masih ada pengendara yang melawan arus karena diduga belum mengetahui aturan baru tersebut.

“Masih ada yang nekat lawan arus. Mungkin karena belum tahu semua, jadi masih ada yang nerobos. Tapi sebaiknya pengendara ikuti saja aturan dulu demi kebaikan bersama,” katanya.

Dishub DKI Jakarta telah mengumumkan rekayasa lalu lintas satu arah tersebut di akun Instagram-nya. Pengendara diminta menyesuaikan rute perjalanan dan mengikuti jalur yang telah ditentukan hingga proyek selesai.

Adapun rekayasa lalu lintas yang berlaku sebagai berikut:

  1. Lalu lintas di Jalan Haji Nawi mulai dari simpang Jalan Marga Guna Raya–Jalan Radio Dalam Raya sampai simpang Jalan Haji Nawi–Jalan Haji Raya yang semula 2 (dua) arah akan menjadi satu arah dari arah Timur menuju Barat.

  2. Lalu lintas dari Jalan Marga Guna menuju Jalan Haji Nawi/Jalan Fatmawati dialihkan melalui Jalan Radio Dalam Raya–Jalan Haji Salim 1–Jalan H Raya–Jalan Haji Nawi.

  3. Lalu lintas dari Jalan Hidup Baru menuju Jalan Marga Guna dialihkan melalui Jalan Haji Raya–Jalan Haji Nawi Raya–Jalan Marga Guna Raya–putar balik–Jalan Radio Dalam.

  4. Lalu lintas dari Jalan Radio Dalam Raya menuju Jalan Haji Nawi dialihkan melalui Jalan Haji Salim 1–Jalan H Raya–Jalan Haji Nawi.

  5. Ruas Jalan Haji Nawi Raya dari Jalan Haji Raya sampai Jalan Fatmawati masih 2 (dua) arah.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BTN dan Pos Indonesia Gandeng Rumah Zakat, Salurkan Donasi untuk Pemulihan Korban Bencana Aceh dan Sumatra
• 15 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Siapakah Reza Pahlavi, Tokoh Pro-AS yang Namanya Dikumandangkan Demonstran Iran
• 14 jam laluokezone.com
thumb
Tekanan Pasar Otomotif 2026: Daya Beli Kelas Menengah Jadi Kunci
• 11 jam lalukumparan.com
thumb
Partai Perindo Dialog dengan Mahasiswa Bogor, Ramu Solusi Sampah hingga Tawuran Remaja
• 6 jam laluokezone.com
thumb
Nobar Berujung Bentrok, Suporter Persib dan Persija Ricuh di Depok
• 4 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.