Boiyen Bongkar Sifat Asli Syifa Hadju Saat Ditawari Jadi Bridesmaid Pakai Dress di Bawah Rp1 Juta

insertlive.com
4 jam lalu
Cover Berita

Pedangdut Boiyen menjadi sorotan saat menikah dengan Rully Anggi Akbar pada 15 November 2025 lalu.

Selain sosok suami yang baru terungkap ke publik, jajaran artis yang menjadi bridesmaid dan groomsman di pernikahan itu tidak luput menjadi sorotan.

Mulai dari Andre Taulany, Desta, Vincent Rompies, Stevie Item, El Rumi, Eno Gitara Ryanto, hingga Surya Insomnia.

Sementara bridesmaid yang menjadi sorotan adalah Tyra Renata dan Syifa Hadju.

Boiyen pun mengungkapkan kisah di balik perjuangannya meminta Syifa Hadju menjadi bridesmaid-nya.

Pelantun Goyang Gemoy itu sempat minder saat hendak memberikan seragam kepada Syifa Hadju karena harganya yang tidak sampai Rp1 juta.

"Saya deg-degan gini, 'Syifa mau nggak ya?' gitu kan. Eh, Syifa ini baju saya murah," kata Boiyen dalam PWK seperti dilihat pada Senin (12/1).

"Baju saya nggak yang mahal nih, bukan yang branded gitu kan," sambungnya.

Akhirnya Boiyen berdiskusi dengan Rully hingga akhrinya diputuskan untuk mengirimkan foto seragam kepada Syifa Hadju.

"Coba ya aku kirim dulu gambarnya, itu baju nggak nyampai sejuta, Bang soalnya, Bang," kata Boiyen.

Tak disangka, Syofa Hadju tanpa banyak komentar langsung menerima seragam tersebut karena modelnya yang lucu.

"Tapi keren modelnya, dipake pada cakep-cakep kan. Di-chat Syifa ini, yang lain pada pakai ini. 'Ih, bagus, lucu' Alhamdulillah Syifa mau," kenangnya.

Boiyen pun berterima kasih kepada Syifa Hadju dan El Rumi karena mau hadir dan memeriahkan acara pernikahannya.

"Syifa Hadju baik banget, low profile, mau dia," imbuhnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Jubir Dharma Pongrekun Somasi Pandji Pragiwaksono Terkait Sindiran di "Mens Rea"
• 20 jam lalukompas.com
thumb
Preview Piala FA: Liverpool vs Barnsley, Misi The Reds Hindari Kejutan di Anfield
• 2 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Ini Peringatan BMKG untuk Warga Jateng, Waspadalah
• 4 jam lalujpnn.com
thumb
KPK Sita Barang Bukti Rp6,38 Miliar dari Kasus Suap Pajak KPP Jakarta Utara
• 20 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Bulog Ganti Strategi, Siap Guyur Beras SPHP 1,5 Juta Ton Tanpa Putus
• 20 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.