Amy Poehler Cetak Sejarah, Menang Podcast Terbaik Perdana di Golden Globe 2026

mediaindonesia.com
5 jam lalu
Cover Berita

AKTRIS sekaligus komedian Amy Poehler resmi mencatatkan namanya dalam sejarah industri hiburan dunia sebagai pemenang pertama kategori Podcast Terbaik di ajang Golden Globe Awards ke-83. Kemenangan ini diraih melalui program podcast wawancara komedinya yang bertajuk Good Hang With Amy Poehler, dalam malam penganugerahan yang berlangsung di Hotel Beverly Hilton, California, Minggu (11/1) malam.

Keberhasilan Poehler ini menandai tonggak sejarah baru bagi Golden Globe yang baru pertama kali menyertakan kategori podcast dalam daftar penghargaan resminya. Sejak awal, podcast Good Hang memang telah diprediksi akan mendominasi kategori tersebut. 

Berdasarkan data prediksi dari Gold Derby, program ini memiliki peluang kemenangan yang sangat telak, mencapai angka 96,2%. Poehler berhasil mengungguli nama-nama besar di industri audio digital, termasuk trio Jason Bateman, Will Arnett, dan Sean Hayes lewat podcast SmartLess, serta podcast berita terkemuka Up First dari NPR.

Di atas panggung, Poehler menerima trofi bersejarah tersebut dari tangan musisi Snoop Dogg. Dalam pidatonya yang penuh canda namun tetap apresiatif, Poehler memberikan penghormatan kepada medium audio tersebut. 

"Ini persis seperti yang saya bayangkan, Snoop memberikan penghargaan ini kepada saya," ujar mantan pembawa acara Golden Globe itu dengan nada berseloroh. Ia menambahkan pesan mengenai kualitas penilaian malam itu, "Saya tidak tahu banyak tentang acara penghargaan, tetapi ketika mereka (juri) membuat keputusan yang tepat, semuanya terasa masuk akal."

Meskipun mengaku sebagai pendatang baru di dunia siniar, Poehler menekankan rasa hormatnya terhadap format podcast dan para nominator lainnya. Namun, bukan Amy Poehler jika tidak menyelipkan sindiran tajam khas komedian. Ia sempat menyentil salah satu kompetitornya di atas panggung. 

"Saya penggemar berat kalian semua, kecuali NPR. Itu hanya sekelompok selebriti yang bekerja setengah hati, jadi berusahalah lebih keras," selorohnya yang langsung disambut gelak tawa riuh dari para tamu undangan.

Kemenangan ini sekaligus menepis kekhawatiran publik mengenai masuknya beberapa podcast politik kontroversial dalam daftar pendek 25 kandidat awal. Para pemilih Golden Globe akhirnya lebih condong memberikan apresiasi kepada podcast berbasis hiburan dan gaya hidup yang dipandu oleh para aktor ternama.

Good Hang With Amy Poehler merupakan podcast mingguan yang menyajikan percakapan santai dan tidak terlalu serius antara Poehler dengan berbagai ikon budaya, komedian, dan rekan aktor. Prestasi ini semakin mempertegas status Amy Poehler sebagai salah satu tokoh paling berpengaruh di Hollywood, setelah sebelumnya sukses meraih Golden Globe melalui serial Parks and Recreation pada 2014 dan sukses memandu ajang ini selama empat tahun. (Gold Derby/Z-2)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans Soal Buku Broken Strings, Begini Isinya
• 1 jam lalugrid.id
thumb
6 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Dilanda Banjir, Ada 18 Titik
• 46 menit lalumerahputih.com
thumb
Hujan dan Petir Bakal Guyur Jakarta Sehari Penuh, Ini Rinciannya
• 7 jam laludisway.id
thumb
Esports World Cup Foundation Perkenalkan Kerangka Kerja Perwakilan Tim Nasional Untuk Esports Nations Cup 2026
• 7 jam laluantaranews.com
thumb
BPBD DIY Siapkan Uji Geolistrik untuk Tindaklanjuti Amblesan Tanah di Gunungkidul
• 8 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.