Prabowo Minta Anak-Anak Sekolah Rakyat Tak Merasa Rendah Diri

idxchannel.com
5 jam lalu
Cover Berita

Prabowo meminta anak-anak Sekolah Rakyat untuk tidak merasa rendah diri dengan latar belakang keluarga mereka.

Prabowo Minta Anak-Anak Sekolah Rakyat Tak Merasa Rendah Diri (FOTO:Dok Tangkap Layar YouTube Setpres)

IDXChannel - Presiden Prabowo Subianto meminta anak-anak Sekolah Rakyat untuk tidak merasa rendah diri dengan latar belakang keluarga mereka. Ia menekankan bahwa pekerjaan orang tua yang sederhana bukanlah sesuatu yang memalukan.

“Anak-anak Sekolah Rakyat, murid-murid, anak-anakku jangan kau kecil hati, jangan kau malu orang tuamu hanya buruh atau hanya petani miskin atau hanya tukang, pemulung, jangan kau malu,” kata Prabowo dalam pidatonya saat peresmian Sekolah Rakyat di 166 titik yang dipusatkan di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1/2026).

Baca Juga:
BTN (BBTN) Bidik Dana Murah hingga Rp5 Triliun

Menurut Prabowo, para pekerja kecil tersebut justru memiliki kemuliaan karena mencari nafkah dengan cara yang halal dan penuh kerja keras demi masa depan anak-anak mereka. Bahkan, dirinya meminta kepada anak-anak Sekolah Rakyat untuk sungkem kepada orang tua jika pulang ke rumah.

“Mereka, mereka mulia, mereka kerja keras halal bekerja dengan keringat untuk masa depanmu jangan pernah kecil hati. Hormati orang tuamu. Kalau perlu kau pulang, kau sungkem, kau cium kaki orang tuamu. Jangan pernah kau malu,” katanya.

Baca Juga:
BNI (BBNI) Dukung Danantara Serahkan 600 Hunian Layak Pascabencana di Aceh Tamiang

Prabowo kemudian membandingkan kemuliaan para pekerja kecil dengan perilaku koruptor yang dianggapnya telah mengkhianati negara dan bangsa. “Mereka lebih mulia dari orang-orang pintar tapi koruptor-koruptor yang berkhianat kepada negara dan bangsa," tuturnya.

Prabowo bahkan menegaskan bahwa ia lebih hormat kepada pemulung hingga tukang becak. Dia secara terbuka juga menyatakan sikap pribadinya terhadap praktik korupsi, seraya menegaskan kewenangannya untuk berbicara tegas sebagai kepala negara.

“Saya lebih hormat sama pemulung, saya lebih hormat dengan tukang becak yang kerja dengan keringat daripada mereka yang pintar-pintar tapi mencuri uang rakyat, saya lebih hormat. Karena Presiden ya saya boleh bicara ya kan,” katanya.

Prabowo kembali menekankan pentingnya menghormati orang tua dalam kondisi apa pun, termasuk ketika mereka belum mampu memberikan kehidupan yang layak bagi anak-anaknya. “Saudara-saudara jadi saya tidak mau anak-anak SR ya jangan sekali-kali, selalu, selalu, selalu hormati orang tuamu kalau dia belum mampu, bukan salah dia bukan salah orang tuamu," ujarnya.

Ia juga mengakui bahwa negara belum sepenuhnya mampu memberikan kesejahteraan terbaik bagi seluruh rakyat Indonesia. Namun, Prabowo menegaskan komitmen pemerintah untuk terus berjuang agar kekayaan negara dapat dirasakan secara adil oleh seluruh masyarakat.

“Memang negara kita belum mampu memberi terbaik untuk semua rakyat tapi kita akan berjuang keras, kita berjuang keras supaya semua kekayaan negara akan dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia,” kata dia.

(kunthi fahmar sandy)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prabowo Resmikan Proyek RDMP Kilang Balikpapan
• 2 jam lalukatadata.co.id
thumb
Gunung Semeru Erupsi 30 Kali dalam Enam Jam
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
IHSG Terus Menguat di Awal 2026, Meski Ekonomi Domestik Menantang
• 6 jam lalukompas.id
thumb
Akun X Bruno Fernandes Kena Hack, Manchester United Langsung Angkat Bicara
• 46 menit lalumerahputih.com
thumb
Prabowo Sebut Ada Orang Sebarkan Uang untuk Mengejeknya
• 5 jam laluidntimes.com
Berhasil disimpan.