Ade Darmawan Datangi PMJ, Desak Percepatan Berkas dan Penahanan Tersangka Tudingan Ijazah Jokowi

disway.id
8 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID-- Salah satu pelapor tudingan ijazah palsu Jokowi mendatangi Polda Metro Jaya, Senin 12 Januari 2026.

Dia adalah Ade Darmawan, dikatakannya kedatangannya dilakukan usai menerima panggilan melalui sambungan telepon dari penyidik.

BACA JUGA:Gus Ipul Ungkap Arahan Presiden Terkait Sekolah Rakyat: Dilarang Sogok Menyogok

BACA JUGA:PLN Salurkan 1.000 Genset Kementerian ESDM, Bangkitkan Semangat Warga Aceh Pascabencana

Diungkapkannya, pihaknya belum mengetahui secara pasti urgensi pemanggilan tersebut.

Namun, ia menduga pemanggilan berkaitan dengan perkembangan berkas perkara yang tengah ditangani penyidik.

"Hari ini kami hadir karena ada panggilan via telepon dari penyidik kepada para pelapor. Kami belum tahu apa urgensinya, tapi kemungkinan ada hubungannya dengan pelimpahan berkas atau mungkin split berkas," katanya kepada awak media, Senin 12 Januari 2026.

Ade menegaskan pihaknya tetap memenuhi panggilan tersebut sebagai bentuk kepatuhan terhadap proses hukum.

BACA JUGA:Perimeter Utara Bandara Soetta hingga Jalur Soewarna Arah Cargo Terendam Banjir, Motor Jangan Nekat Lewat!

BACA JUGA:Titik Banjir Jakarta Paling Parah Hari Ini, Pengendara Waspada Genangan dan Kemacetan

"Kami tidak ingin berspekulasi. Kami akan berkomunikasi langsung dengan penyidik untuk mengetahui maksud pemanggilan hari ini," ucapnya.

Ade juga menyinggung berkembangnya dinamika perkara, termasuk adanya laporan balik dari pihak yang dilaporkan, yang menurutnya berpotensi melebar ke ranah politik.

"Kami khawatir ini akan digoreng secara politik dan memicu polarisasi di masyarakat. Karena itu, kami tetap memohon agar dilakukan penahanan agar tidak semakin melebar," paparnya.

Sebelumnya, Ade mengaku pihaknya mendesak agar kasus ini segera naik sidik dan dikirim ke pengadilan.

BACA JUGA:Titik Banjir Jakarta Paling Parah Hari Ini, Pengendara Waspada Genangan dan Kemacetan

  • 1
  • 2
  • 3
  • »

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hakim Tolak Eksepsi Nadiem dalam Kasus Korupsi Laptop Chromebook
• 7 jam lalujpnn.com
thumb
Akhir Pekan Gemilang Pemain Timnas: Hubner Penyelamat, Diks Cetak Gol Penalti
• 15 jam lalurepublika.co.id
thumb
Tahun 2026 Belum Genap 2 Pekan, Kekayaan Elon Musk Sudah Naik Rp320,2 Triliun
• 9 jam lalubisnis.com
thumb
Barantum CRM Service Tingkatkan Produktivitas Helpdesk 2x Lipat
• 7 jam lalumediaapakabar.com
thumb
Influencer Timothy Ronald Terseret Laporan Dugaan Penipuan Trading Kripto
• 22 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.