Ratusan Massa Gelar Aksi Demo Desak Komdigi Take Down Konten “Mens Rea” Pandji

jpnn.com
4 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Ratusan massa yang tergabung dalam Gerakan Kader Umat Islam menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), Senin (12/1).

Dalam aksi tersebut, mereka menuntut Komdigi segera melakukan take down tayangan stand-up comedy “Mens Rea” Pandji Pragiwaksono yang dinilai mengandung unsur penghinaan terhadap ajaran dan praktik ibadah salat agama Islam yang di tayang pada platform Netflix.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Inara Rusli Dicap sebagai Pelakor, Pandji: Aku Baik-Baik Saja

Fachrullah Jasadi selaku koordinator aksi menyampaikan bahwa dalam tayangan tersebut terdapat materi dan narasi yang dianggap merendahkan sholat dan simbol-simbol sakral dalam Islam, sehingga melukai perasaan umat Islam serta berpotensi memicu kegaduhan sosial dan konflik horizontal di tengah masyarakat.

“Stop lecehkan ibadah sholat agama Islam, Stop Normalisasi lelucon terhadap ibadah agama Islam," ujar Fachrullah Jasadi dalam siaran persnya.

BACA JUGA: Muannas Soroti Dugaan Pelecehan Agama oleh Pandji Pragiwaksono

Mereka menilai bahwa pembiaran terhadap konten tersebut menunjukkan lemahnya pengawasan Komdigi terhadap platform digital, padahal pemerintah memiliki kewenangan penuh untuk mengendalikan dan menindak tegas konten bermuatan penghinaan terhadap agama yang beredar di ruang digital Indonesia.

Jasadi menyebut kebebasan berekspresi bukanlah kebebasan untuk menghina agama Islam. Ketika praktik ibadah umat Islam dijadikan bahan olok-olok, lelucon dan satire politik di ruang publik, maka negara wajib hadir untuk melindungi hak konstitusional umat beragama.

BACA JUGA: Pandji Pragiwaksono: Gue Baik-Baik Saja

Gerakan Kader Umat Islam dengan tegas meminta agar Komdigi menjalankan tugas utamanya dan pengawasan terhadap konten digital lintas platform baik itu (media sosial, OTT, streaming) untuk mengidentifikasi konten yang bermuatan penghinaan terhadap agama Islam, bersifat provokatif, mengandung ujaran kebencian dan berpotensi mengganggu ketertiban umum.

Lebih jauh, Fachrullah Jasadi mengatakan bahwa konten “Mens Rea Show” Pandji Pragiwaksono yang menghina ibadah salat agama Islam yang tayang pada platform Netflix telah memenuhi unsur tindak pidana sebagaimana diataur dalam Pasal 28 ayat (2) UU ITE, Pasal 45A ayat (2) UU ITE, Pasal 156 dan 156a KUHP, Pasal 243, 244, dan 245 KUHP Baru (UU No. 1 Tahun 2023) terkait ujaran kebencian dan permusuhan terhadap golongan, tegasya.

"Bahwa Gerakan Kader Umat Islam tidak hanya sampai di sini. Besok kami akan mendatangi Polda Metro Jaya, meminta kepada Kapolda Metro Jaya dan jajarannya untuk segera mengusut tuntas dugaan tindak pidana penghinaan terhadap ibadah salat umat Islam yang dilakukan oleh Pandji Pragiwaksono," ujar Fachrullah Jasadi.

“Tadi perwakilan Komdigi telah menerima aspirasi kami, harapan kami Komdigi segera melakukan koordinasi dengan aparat penegak hukum dalam hal ini Polri dan menyerahkan temuan konten tindak pidana penghinaan terhadap ibadah salat untuk proses secara hukum," ujar dia. (cuy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pandji Dilaporkan ke Polisi, Gus Salam Singgung Keganjilan Praktik Berdemokrasi


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kondisi Psikis KL, WNI Anak yang Ditangkap di Yordania, Idap ADHD-Depresi
• 12 jam lalukumparan.com
thumb
Cerita Pemotor Masuk Tol Arah Jakarta Saat Jalur Arteri Bekasi Banjir
• 5 jam laludetik.com
thumb
Diguyur Hujan Deras, Tangsel Dikepung Banjir dan Pohon Tumbang
• 9 jam lalukompas.id
thumb
Mengenal Grok AI, Chatbot Kecerdasan Buatan yang Diblokir Komdigi
• 12 jam lalukompas.tv
thumb
Perimeter Utara Bandara Soetta hingga Jalur Soewarna Arah Cargo Terendam Banjir, Motor Jangan Nekat Lewat!
• 8 jam laludisway.id
Berhasil disimpan.