Sejumlah WNI Diculik Bajak Laut di Perairan Gabon

viva.co.id
3 jam lalu
Cover Berita

Pretoria, VIVA – Sejumlah warga negara Indonesia (WNI) dan WN China dilaporkan menjadi korban penculikan bajak laut dari sebuah kapal ikan di perairan Gabon, Afrika tengah, menurut laporan media setempat, Senin.

"Kapal penangkap ikan berbendera Gabon, IB FISH 7, diserang bajak laut saat menangkap ikan sekitar 7 mil laut tenggara Equata di perairan Gabon," kata Kepala Staf Angkatan Laut Gabon Laksamana Madya Charles Hubert Bekale Meyong, sebagaimana ditayangkan televisi Gabon 24.

Baca Juga :
Iran Dilanda Demo, Kemlu Ungkap Kondisi WNI Aman dan Belum Perlu Dievakuasi
Kemlu Pastikan WNI di Iran Aman, Belum Perlu Dievakuasi

Saat membacakan pernyataan Kementerian Pertahanan Gabon, Meyong berkata bahwa dalam serangan tersebut, para pelaku yang terdiri dari tiga pria bersenjata menculik sembilan awak kapal yang terdiri dari 5 WN China dan 4 WNI.

Sementara, enam awak kapal lainnya yang terdiri dari WNI, WN China, dan WN Burkina Faso, bertahan di atas kapal ikan mereka.

Setelah ditemukan, kapal yang dibajak tersebut diamankan dan dikawal personel keamanan hingga pelabuhan di ibu kota, menurut pernyataan pemerintah Gabon.

"Situasi saat ini sudah terkendali di tingkat pemerintahan tertinggi, dan semua langkah yang diperlukan telah diambil demi memastikan keamanan maritim," kata Kepala Staf Angkatan Laut Gabon.

Sementara itu, kejaksaan setempat dilaporkan telah membuka penyelidikan terkait penculikan bajak laut terhadap sejumlah WNI tersebut. (Ant)

Baca Juga :
WNI Anak Ditangkap Polisi Yordania, Diduga Dukung ISIS
Kemlu Berupaya Pulangkan WNI yang Terjebak di Pulau Sokotra Yaman
3 WNI Terjebak di 'Pulau Dajjal' Socotra saat Arab Saudi Gempur Yaman

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Trucha: Victor Luiz Tetap di PSM
• 20 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Di Tengah Badai Masalah, Eva Manurung Kirim Pesan Menyentuh untuk Sang Anak, Virgoun
• 22 jam lalugrid.id
thumb
Megawati Minta Kader PDIP Lontarkan Kritik Berbasis Data, Bukan Kemarahan
• 1 jam lalugenpi.co
thumb
Presiden Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Kemkomdigi Siapkan Internet Dan Literasi Digital
• 13 jam lalunarasi.tv
thumb
Diduga Tak Didampingi Petugas Transjakarta Care, Penumpang Disabilitas Netra Jatuh ke Got
• 21 jam laludisway.id
Berhasil disimpan.