Grid.ID - Laporan dugaan ilegal akses Inara Rusli yang dilayangkan pada Wardatina Mawa kini naik ke tahap penyidikan. Saksi kunci kini serahkan bukti tambahan.
Kisruh rumah tangga yang menyeret nama Inara Rusli kini semakin menjadi-jadi. Sebab, kedua belah pihak melakukan aksi saling lapor.
Wardatina Mawa melaporkan Inara dan Insanul Fahmi atas dugaan perzinaan. Sementara Inara Rusli melaporkan Mawa atas dugaan ilegal akses.
Inara meyakini bahwa rekaman CCTV yang dijadikan bukti laporan oleh Mawa diambil dengan cara yang ilegal. Terlebih rekaman CCTV itu ada di rumah pribadinya.
Kini laporan dari Inara telah naik ke tahap penyidikan. Hal ini dibenarkan oleh Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri Kombes Pol rizki Agung Prakoso.
"Betul, sudah naik sidik," ujar Rizki, dikutip dari Kompas.com.
Saksi Kunci Diperiksa
Terkait laporan Inara Rusli soal dugaan ilegal akses, kini saksi kunci dari kasus tersebut kembali diperiksa di Bareskrim Polri pada Senin (12/1/2026). Seseorang yang menjadi saksi kunci tak lain adalah asisten Inara Rusli, Viola.
Bahkan pihaknya disebut telah memberikan bukti tambahan untuk memperkuat laporan tersebut. Kuasa hukum Viola, Dedy DJ membenarkan jika pihaknya memang sudah memberikan bukti lainnya.
"Barang bukti tambahan ya pasti, kita udah serahkan barang bukti tambahan terutama handphone, terus screenshot komunikasi lewat WA, tadi kita udah serahkan ke penyidik," terang Dedi, dikutip dari Tribun Seleb.
Menurut Dedy, semua bukti yang diserahkan telah cukup untuk menaikkan para terduga pelaku sebagai tersangka. Ia pun berharap agar kasus bisa segera selesai.
"Barang bukti yang diminta oleh penyidik untuk naik menetapkan ke depannya seseorang apa yang patut diduga ini para pelaku ini cukup memenuhi unsurnya.
Jadi sesegera mungkin kita juga berharap kepada penyidik ya supaya segera menetapkan siapa aktor di balik ya dugaan tindak pidana ilegak akses ini," ungkapnya.
Lebih lanjut, ia meyakini bahwa para terduga pelaku akan segera dipanggil, mengingat kasus telah naik sidik. Sehingga semua kebenarannya akan terungkap.
"Laporan yang dibuat oleh Inara Rusli terkait ilegal akses itu sudah naik ke penyidikan."
"Dan sesegera mungkin para pelaku yang diduga ini akan segera dipanggil," tandasnya.
Laporan dugaan ilegal akses Inara Rusli yang dilayangkan pada Wardatina Mawa kini telah naik ke tahap penyidikan. Selain iu, saksi kunci juga telah menyerahkan bukti tambahan yang akan memperkuat laporan. (*)
Artikel Asli


