Nvidia Bantah Wajibkan Pembayaran Penuh di Muka untuk Chip H200

idxchannel.com
8 jam lalu
Cover Berita

Nvidia menegaskan tidak mewajibkan pembayaran penuh di muka untuk penjualan chip H200 ke China.

Nvidia Bantah Wajibkan Pembayaran Penuh di Muka untuk Chip H200. (Foto: AP)

IDXChannel - Nvidia menegaskan tidak mewajibkan pembayaran penuh di muka untuk penjualan chip H200 ke China.

Nvidia menanggapi laporan media yang menyebutkan perusahaan menerapkan syarat pembayaran ketat bagi pelanggan di China.

Baca Juga:
Nvidia Wajibkan Pembayaran Penuh di Muka untuk Penjualan Chip AI H200 ke China

“Nvidia tidak memerlukan pembayaran di muka untuk chip H200,” kata juru bicara perusahaan pembuat chip asal Amerika Serikat (AS) itu, dilansir dari Reuters pada Selasa (13/1/2026).

"Kami tidak akan pernah mewajibkan pelanggan untuk membayar produk yang tidak mereka terima," katanya.

Baca Juga:
Nvidia Pilih Investasi di Malaysia Ketimbang RI, Alasannya Soal SDM

Meski demikian, seorang sumber mengatakan kepada Reuters bahwa persyaratan standar Nvidia untuk klien di China sebelumnya memang mencakup pembayaran di muka, meskipun dalam beberapa kasus pelanggan masih diperbolehkan memberikan deposit, bukan pembayaran penuh.

Namun, untuk chip H200, Nvidia disebut bersikap jauh lebih ketat. 

Baca Juga:
Bos Nvidia Samakan Robot AI dengan Pekerja Migran

"Namun untuk H200, perusahaan tersebut sangat ketat dalam menegakkan persyaratan mengingat kurangnya kejelasan apakah regulator Tiongkok akan menyetujui pengiriman tersebut,” kata sumber tersebut.

Struktur pembayaran seperti itu untuk H200 secara efektif akan mentransfer risiko keuangan dari Nvidia kepada pelanggannya, yang harus menginvestasikan modal tanpa kepastian bahwa Beijing akan menyetujui impor chip atau bahwa mereka akan dapat menerapkan teknologi tersebut sesuai rencana. (Reporter: Nasywa Salsabila) (Wahyu Dwi Anggoro)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bagaimana Cara Booking Lapangan Padel? Pemula Gak Usah Bingung, Coba Ikuti 5 Cara Ini
• 21 jam lalutvonenews.com
thumb
125 Da’i Muda dari Berbagai Daerah Se-Sulsel Ikut Sekolah Tabligh Muhammadiyah
• 4 jam lalufajar.co.id
thumb
Prabowo Takjub Lihat Anak Cleaning Service dan Ojol Orasi 4 Bahasa Asing
• 12 jam laluokezone.com
thumb
36 GraPARI Telkomsel di Aceh dan Sumut Siap Berikan Kemudahan Layanan Pascabencana
• 1 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Antisipasi Banjir, BNPB Gelar Modifikasi Cuaca di Jakarta
• 2 jam laluokezone.com
Berhasil disimpan.