TikTok Shop Memperkuat Ekosistem Fesyen Lewat Fashion Playground

genpi.co
4 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - TikTok Shop by Tokopedia memulai 2026 dengan memperkuat ekosistem industri fesyen nasional melalui program bertajuk Fashion Playground yang digelar di Pondok Indah Mall 3, Sabtu (10/1).

Program tersebut menyoroti peran strategis live streaming yang mendorong pertumbuhan perdagangan digital, sekaligus memperkuat keberlanjutan industri fesyen di tanah air.

Cluster Leader Tokopedia and TikTok E-Commerce Indonesia Tri Boby Candra mengatakan fesyen sebagai kategori dengan permintaan tertinggi saat ini.

Boby mencontohkan lonjakan transaksi produk, seperti hijab, celana pria, pakaian, dan sepatu wanita yang meningkat lebih dari dua kali lipat pada Ramadan 2025 dibandingkan tahun sebelumnya.

"Melalui program Fashion Playground, kami ingin memperkuat rantai nilai industri fesyen secara menyeluruh, sekaligus menjadi wadah kolaborasi bagi brand, desainer, affiliate content creator, dan pencinta fesyen tanah air," ujar Boby, Selasa (13/1).

Adapun program Fashion Playground sejatinya telah diperkenalkan sejak pertengahan 2025.

Sejak peluncuran awalnya, Fashion Playground terbukti memberikan dampak signifikan dengan rata-rata peningkatan transaksi brand peserta mencapai 86,62 persen.

Pendekatan berbasis konten dan interaksi langsung dengan konsumen menjadi kunci menghadapi dinamika industri fesyen saat ini.

Industri fesyen sendiri terus menunjukkan pertumbuhan positif dan berkontribusi penting terhadap perekonomian nasional.

Pada triwulan II-2025, sektor fesyen menyumbang 6,96 persen terhadap PDB industri pengolahan nonmigas, tumbuh 1,6 persen secara tahunan.

Fesyen juga menyerap lebih dari 1,6 juta tenaga kerja di industri kecil serta sekitar 89 ribu tenaga kerja di industri besar.

Selain itu, fesyen juga menjadi kategori terbesar dalam e-commerce Indonesia dengan kontribusi sekitar 16 persen dari total transaksi.(*)

Video heboh hari ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BRI (BBRI) Terbitkan Surat Berharga Komersial Senilai Rp500 Miliar
• 19 jam laluidxchannel.com
thumb
Jadwal India Open: Sabar/Reza & Putri KW Main
• 14 jam lalukumparan.com
thumb
Get The Look: Modest Look ala Moon Chae Won Pakai Brand Lokal
• 10 jam lalubeautynesia.id
thumb
Puan: KUHP dan KUHAP Baru Lebih Sesuai dengan Nilai Pancasila
• 7 jam laluviva.co.id
thumb
Din Syamsuddin: Kemajemukan RI Karunia Ilahi, Ada Keretakan Semua Mawas Diri
• 3 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.