GenPI.co - Influencer Wardatina Mawa bersikukuh bercerai dari suaminya, pengusaha Insanul Fahmi.
Meskipun demikian, Wardatina Mawa belum mengajukan gugatan cerai terhadap suami siri artis Inara Rusli itu.
Kuasa Hukum Wardatina Mawa, Dharma Praja Pratama, mengatakan pihaknya belum bisa memastikan kapan akan mendaftarkan gugatan cerai ke pengadilan.
"Pada intinya Mawa tetap akan bercerai,” kata Dharma Praja Pratama, Jumat (9/1).
Dharma Praja Pratama menjelaskan pihaknya saat ini sedang berfokus laporan yang sudah dimasukkan ke Polda Metro Jaya.
Wardatina Mawa sendiri melaporkan Insanul Fahmi dan Inara Rusli terkait dugaan perzinaan dan perselingkuhan.
“Masih menjalani proses di polda," ujar Dharma Praja.
Dharma Praja Pratama berharap Polda Metro Jaya segera menaikkan laporan yang sudah dimasukkan Wardatina Mawa.
“Kami juga memohon supaya ini (laporan, red) segera bisa digelarkan dan bisa ke tahap selanjutnya," tutur Dharma Praja Pratama. (mcr7/jpnn)
Simak video pilihan redaksi berikut ini:




