Pemerintah tegaskan punya program Dana Indonesiana buat pelaku budaya

antaranews.com
4 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Menteri Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon menegaskan pemerintah memiliki program dukungan dana untuk sektor kebudayaan yang dapat dimanfaatkan pelaku budaya yakni Dana Indonesiana.

“Kami memiliki satu skema pembiayaan, yaitu Dana Indonesiana, yang dapat dimanfaatkan untuk proyek-proyek kebudayaan. Saat ini skema tersebut sedang ditutup dan akan dibuka kembali pada bulan Februari 2026. Dana Indonesiana berlaku untuk penyelenggaraan berbagai kegiatan budaya, khususnya yang telah diakui oleh UNESCO, seperti silat,” ujar Menteri Kebudayaan dikutip dari siaran pers di Jakarta, Rabu.

Ke depan, Kementerian Kebudayaan dan Federasi Nederlandse Pencak Silat Federatie (NPSF) berharap agar dukungan terhadap kegiatan kebudayaan khususnya silat, dapat dilakukan secara lebih berkelanjutan melalui skema hibah, kerja sama pendidikan, serta kolaborasi dengan komunitas diaspora Indonesia.

Silat, sebagai warisan budaya takbenda yang telah diakui UNESCO dinilai memiliki potensi besar untuk terus dikembangkan sebagai bagian dari diplomasi budaya Indonesia di kancah internasional.

Baca juga: Menbud: WBTbI menjadi instrumen tumbuhkan ekonomi di Indonesia

Perwakilan Nederlandse Pencak Silat Federatie (NPSF), Bradley Jacobs mengatakan bahwa NPSF turut aktif membangun jejaring dengan berbagai pemangku kepentingan, baik di Indonesia maupun di Eropa.

Kegiatan kebudayaan dan pelatihan silat telah dilaksanakan dengan melibatkan tokoh budaya, organisasi nasional, serta mitra lokal di Indonesia, termasuk di wilayah Surakarta dan sekitarnya.

Sekitar 20 persen populasi Belanda memiliki
garis keturunan Indonesia, atau setara dengan sekitar 2 hingga 2,5 juta orang, yang menjadi potensi besar bagi pengembangan diplomasi budaya melalui silat.

NPSF menegaskan bahwa silat tidak hanya dipandang sebagai cabang olahraga, tetapi juga sebagai medium pelestarian budaya. Pihaknya memiliki program berbasis silat yang dikembangkan, termasuk merujuk ke nilai-nilai filosofis yang melekat dalam tradisi silat.

Program-program tersebut disusun melalui kajian internal untuk menjawab kebutuhan komunitas, terutama di negara-negara Eropa yang memiliki populasi diaspora Indonesia cukup besar.

Kementerian Kebudayaan mengatakan bahwa Kementerian Keuangan telah menambah anggaran untuk Dana Indonesiana sebesar Rp1 triliun sehingga anggaran yang dapat dimanfaatkan dari program tersebut menjadi Rp6 triliun pada tahun ini.

Program Dana Indonesiana merupakan bantuan pemerintah yang ditujukan kepada para pelaku budaya yang disalurkan melalui pemanfaatan Dana Abadi Kebudayaan, sebagaimana amanat yang tertuang dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan.

Baca juga: Menbud dorong penguatan ekosistem keroncong sebagai ruang regenerasi

Baca juga: Fadli akui perlu membangun konsep terintegrasi soal distribusi film


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Agar martabat masyarakat tak tergerus bansos
• 13 jam laluantaranews.com
thumb
Kemunculan Bibit Siklon Tropis 91W, Kader Demokrat Minta Waspada untuk Beberapa Wilayah Terdampak Cuaca Ekstrem
• 23 jam lalufajar.co.id
thumb
PKS Soal E-Voting di Pilkada, Perlu Dibahas dengan Kepala Dingin
• 10 jam lalugenpi.co
thumb
Viral Pesepeda Adang Pemotor di Jalur Sepeda Jl Sudirman, Begini Kronologinya
• 3 jam laludetik.com
thumb
Indonesia Balikkan Peta: Jepang Takjub Program MBG Capai 60 Juta Anak
• 2 jam lalueranasional.com
Berhasil disimpan.