Saham FOLK Meroket, Investor Ini Justru Lanjut Divestasi Rp5,2 Miliar

wartaekonomi.co.id
12 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Sumber Garam Pratama kembali memangkas kepemilikannya di PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK). Pemegang saham dengan porsi lebih dari 5% ini tercatat melepas total 66.740.500 lembar saham dalam dua kali transaksi yang berlangsung pada 13 Januari 2026. Dari aksi tersebut, Sumber Garam berhasil mengamankan dana sekitar Rp5,2 miliar.

Rinciannya, transaksi pertama dilakukan dengan melepas 25.662.900 saham di harga Rp75 per lembar, senilai Rp1,92 miliar. Tak berhenti di situ, perseroan kembali menjual 41.077.600 saham pada harga Rp80 per saham dengan nilai transaksi Rp3,28 miliar.

“Tujuan transaksi adalah untuk divestasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” kata manajemen.

Baca Juga: Net Buy Jumbo Rp1,16 Triliun, Asing Serbu Saham-saham Ini

Setelah transaksi penjualan tersebut, porsi kepemilikan PT Sumber Garam Pratama di FOLK turun menjadi 903.330.281 lembar saham atau setara 22,88%. Sebelumnya, kepemilikan perseroan tercatat sebanyak 970.070.781 saham atau sekitar 24,57%.

Aksi divestasi ini bukan kali pertama dilakukan Sumber Garam Pratama. Pada 8 Januari 2026, perusahaan juga sempat melepas 157.926.000 lembar saham FOLK di harga Rp75 per saham. Dari transaksi tersebut, Sumber Garam Pratama mengantongi dana sebesar Rp11,84 miliar.

Baca Juga: Djoni Tambah Portofolio, Ambil 5,09% Saham FOLK

Aksi penjualan tersebut terjadi saat harga saham FOLK menunjukkan tren penguatan. Pada perdagangan Rabu (14/1), FOLK terpantau ditutup melesat 16,85% ke level Rp1.075. Dalam sepekan, sahamnya juga tercatat meroket 85,34% dan terbang hingga 119,39% sepanjang sebulan terakhir. 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Mengapa Thailand Kini Disebut Tailan? Begini Penjelasannya
• 20 menit laluinsertlive.com
thumb
Chivu sanjung semangat juang Inter Milan ketika kalahkan Lecce
• 25 menit laluantaranews.com
thumb
Menteri Ara Pastikan Rusun Subsidi Meikarta Mulai Dibangun pada 2026
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
Jaya Property (JRPT) Perpanjang Periode Buyback Saham 
• 15 jam laluidxchannel.com
thumb
Satgas PKH Gerak Cepat di 2026: 41 Perusahaan Sawit Kena Denda Rp4,7 T
• 7 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.