Hasil drawing Piala AFF 2026 resmi diumumkan. Timnas Indonesia dipastikan masuk satu grup dengan Vietnam pada ajang yang kini bernama ASEAN Championship Hyundai Cup 2026.
Proses undian berlangsung di Jakarta pada Kamis, 15 Januari 2026, mulai pukul 16.00 WIB. Indonesia juga bertindak sebagai tuan rumah pelaksanaan drawing yang diikuti 10 negara Asia Tenggara.
Pembagian Pot Drawing Piala AFF 2026
Baca juga : The Herdman Way: Mengapa High-Intensity Football Jadi Kunci Garuda di 2026?
Sebanyak 10 peserta dibagi ke dalam lima pot berdasarkan performa pada edisi sebelumnya. Berikut susunan pot undian Piala AFF 2026:
Masuknya Indonesia ke Pot 3 menjadi refleksi penurunan peringkat di level ASEAN, setelah pada Piala AFF edisi sebelumnya Timnas Indonesia gagal lolos dari fase grup.
Pengundian dilakukan oleh sejumlah tokoh sepak bola dan sponsor turnamen, di antaranya Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Presiden AFF Khiev Sameth, hingga perwakilan Hyundai Motor Asia Pacific.
Baca juga : Piala ASEAN 2026: Garuda Siap Adu Mekanik kontra Vietnam
Indonesia Hadapi Vietnam di Grup ABerdasarkan hasil undian, Piala AFF 2026 akan dibagi ke dalam dua grup, masing-masing berisi lima tim.
Grup A dihuni oleh:
- Vietnam
- Singapura
- Indonesia
- Kamboja
Pemenang playoff (Brunei Darussalam / Timor Leste)
Sementara Grup B diisi oleh:
- Thailand
- Malaysia
- Filipina
- Myanmar
- Laos
Grup A diprediksi akan berlangsung ketat, terutama dengan kehadiran Vietnam yang dikenal sebagai salah satu kekuatan dominan di Asia Tenggara.
Era Baru Timnas Indonesia di Piala AFF 2026Turnamen ini menjadi debut John Herdman sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia di ajang Piala AFF. Pelatih asal Inggris tersebut membawa harapan besar untuk mengakhiri penantian panjang Indonesia yang belum pernah meraih gelar juara sejak turnamen pertama digelar pada 1996.
Namun tantangan besar menanti Herdman. Piala AFF 2026 dijadwalkan berlangsung pada 24 Juli hingga 26 Agustus 2026, periode yang berada di luar kalender FIFA Matchday.
Kondisi tersebut membuat Timnas Indonesia berpotensi kesulitan memanggil pemain diaspora yang berkarier di luar negeri. Alhasil, Herdman dituntut memaksimalkan komposisi pemain muda dan talenta lokal sebagai tulang punggung skuad Garuda.
Daftar Lengkap Hasil Drawing Piala AFF 2026Grup A
- Vietnam
- Singapura
- Indonesia
- Kamboja
- Pemenang Playoff (Brunei Darussalam / Timor Leste)
Grup B
- Thailand
- Malaysia
- Filipina
- Myanmar
- Laos
Dengan hasil undian ini, perjalanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 dipastikan tidak mudah. Duel melawan Vietnam dan Singapura akan menjadi ujian awal bagi Garuda di era kepelatihan baru. (Medcom/Z-10)



