Penumpang Transjakarta Capai 1,4 Juta Per Hari, Layani 233 Rute

merahputih.com
8 jam lalu
Cover Berita

MerahPutih.com - Keberadaan angkutan umum di Jakarta menjadi sangat vital dan bisa mengurangi kemacetan karena penguranan kendaraan pribadi.

Transportasi Jakarta (Transjakarta) mencatatkan lebih dari 1,4 juta pelanggan setiap hari pada 233 rute yang menghubungkan seluruh sudut kota dan daerah penyangga kota metropolitan.

“Transjakarta tidak tumbuh sendirian. Kami ada dan berkembang karena kritik, saran, serta kesetiaan pelanggan yang terus mendorong kami untuk berbenah,” kata Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza.

Ia juga menyebutkan, transformasi ini bukan tentang Transjakarta, melainkan tentang komitmen untuk menyediakan layanan yang lebih inklusif dan relevan bagi setiap pelanggan yang mengandalkan TransJakarta setiap hari.

Baca juga:

Transjakarta Minta Maaf atas Insiden Tunanetra Jatuh ke Selokan, Janji Bertanggung Jawab

"Lebih dari sekadar perayaan angka, momentum ini menjadi bentuk penghormatan bagi jutaan warga Jakarta yang telah menjadikan Transjakarta sebagai bagian dari denyut nadi kehidupan mereka," katanya.

Ia memaparkan, sejak perluasan Koridor 2 dan 3 pada tahun 2006, masyarakat Jakarta telah menunjukkan adaptasi luar biasa terhadap budaya bertransportasi baru.

"Transjakarta mengapresiasi pelanggan yang telah membangun budaya tertib dan antre, menjadikan transportasi publik bukan sekadar alat angkut, melainkan ruang sosial yang inklusif dan setara bagi semua lapisan warga," katanya.

Ia menyebutkan, inovasi berbasis kebutuhan pelanggan mendengarkan aspirasi pelanggan untuk transportasi yang lebih bersih dan modern.

"Transjakarta terus bertransformasi mobilitas hijau dengan mengerahkan 470 bus listrik kini telah beroperasi dengan target 100 persen elektrifikasi pada 2030," katanya.

Selain itu, tegas ia, revitalisasi halte kini difokuskan agar lebih aksesibel dan nyaman, berfungsi sebagai ruang interaksi sosial dan kegiatan budaya warga dan integrasi digital.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kerugian Bencana di Sumut Capai Rp17,4 Triliun, Bobby Sebut Kebutuhan Pemulihan Rp69,47 Triliun
• 8 jam lalurctiplus.com
thumb
Bantah Akui Kekerasan Seksual ke Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Tagih Bukti
• 19 jam lalucumicumi.com
thumb
Dilepas Arema FC, Yann Motta Buka Suara: Tuhan Punya Rencana Terbaik
• 16 jam lalubola.com
thumb
Polemik Pasal Nikah Siri di KUHP Baru, Selly: Bukan Kriminalisasi Agama, Tapi Perisai bagi Perempuan
• 22 jam lalusuara.com
thumb
Konvoi Rombongan Sekuriti Kecelakaan di Jombang, 1 Orang Tewas Terlindas Truk
• 1 jam lalurctiplus.com
Berhasil disimpan.