Barcelona mengalahkan tim pemuncak Divisi 2 Liga Spanyol, Racing Santander, dengan skor 2-0 dalam babak 16 besar Copa del Rey 2025/26 di Stadium El Sardinero, Jumat (16/1) dini hari WIB. Blaugrana melaju ke perempat final.
Pertandingan ini cukup ketat karena babak pertama tidak ada gol yang tercipta. Kedua tim memiliki sejumlah upaya tetapi minim peluang berbahaya.
Barcelona harus menunggu sampai menit 66 untuk memecah kebuntuan. Fermin Lopez melepas umpan terobosan datar, Ferran Torres mampu mengejar bola lalu menggocek Jokin Ezkieta selaku kiper Racing, dan akhirnya melepas sepakan berbuah gol.
Momen menarik terjadi di injury time. Racing punya kans menyamakan skor saat Manex Lozano melepas sepakan datar di kotak penalti, tetapi Joan Garcia melakukan penyelamatan dengan baik.
Setelahnya, terjadi serangan balik. Itu mengawali gol Lamine Yamal di menit 90+5 usai menerima umpan dari Raphinha.
Dalam laga ini, Racing sempat menggetarkan gawang Barcelona di menit 77 dan 86. Namun, dua gol itu dianulir karena offside.
Pengundian perempat final akan diadakan pada 19 Januari 2026 waktu setempat di markas besar RFEF di Las Rozas. Pertandingannya akan digelar pada Februari mendatang.





