[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang

merahputih.com
6 jam lalu
Cover Berita

Merahputih.com - Presiden Prabowo Subianto dikabarkan memecat sejumlah menterinya. Disebutkan, Prabowo mencopot sejumlah menterinya ketika retreat di Hambalang, Sentul beberapa waktu lalu.

Informasi itu diunggah kanal YouTube “GIBRAN DAY” pada Rabu (7/1/2026).

Unggahan tersebut telah dilihat lebih dari 150.840 kali, mendapat lebih dari 1000 tanda suka, serta 330-an komentar.

Selain itu, juga ditemukan akun Facebook “Ahmad Sarbini”.

Narasi

PAK PRABOWO COPOT 5 MENTRI SEKALIGUS

RETRET HAMBALANG BERLAGSUNG TEGANG

GIBRAN AMBIL MANUVER KRUSIAL

Konten Prabowo copot sejumlah menteri. (Dok. Turn Back Hoaks)

Fakta

TurnBackHoax memasukkan kata kunci “prabowo copot menteri saat retret di hambalang” ke mesin pencarian Google.

Hasilnya, tidak ditemukan informasi valid berupa pemberitaan kredibel atau pernyataan resmi Presiden Prabowo yang membenarkan klaim.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Hakim PN Surakarta Pastikan Ijazah Jokowi Palsu

TurnBackHoax lalu menelusuri video tersebut dengan menggunakan Google Lens. Diketahui video merupakan kompilasi beberapa cuplikan video yang tidak saling berkaitan, antara lain:

Dari pemberitaan tersebut, diketahui bahwa Prabowo Subianto akan mereshuffle menterinya yang menyalahi aturan.

Klip video pada detik 03.27-13.45 menampilkan cuplikan pemberitaan di kanal YouTube merdekadotcom mengenai Rapat Pleno Badan Pengarah Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) di Aula Kasuari, Gedung Keuangan Negara Manokwari, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Selasa (4/11/2025) yang dipimpin Gibran Rakabuming Raka.

Klip video pada detik 13.46-15.00 menampilkan cuplikan pemberitaan di kanal YouTube tribunnews mengenai Prabowo Subianto yang melantik lima menteri kabinet merah putih dan meresmikan Kementerian Haji dan Umrah pada Senin (8/9).

Setelah disimak hingga selesai, video yang diunggah kanal YouTube “GIBRAN DAY” hanya menampilkan cuplikan berita lama. Tidak ada pernyataan resmi yang menyebut Prabowo mencopot sejumlah menteri saat retret di Hambalang.

Kesimpulan

Tidak ada informasi valid atau pemberitaan kredibel yang membenarkan klaim. Jadi, unggahan berisi klaim “Prabowo copot sejumlah menteri saat retret di Hambalang” merupakan konten yang menyesatkan. (Knu)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kronologi Laras Faizati Ditangkap hingga Divonis Pidana 6 Bulan Tanpa Dibui, Berawal dari Unggahan IG
• 3 jam lalugrid.id
thumb
Makna Isra Miraj bagi Kehidupan Kita
• 3 jam lalurepublika.co.id
thumb
Real Madrid Langsung Cari Pelatih Baru usai Alvaro Arbeloa Alami Kekalahan di Laga Debutnya
• 22 jam lalutvonenews.com
thumb
Pasar Pagi di Heilongjiang Tetap Ramai Meski Suhu Capai Minus 30 Derajat Celsius
• 8 jam lalupantau.com
thumb
10 Negara Terindah di Dunia Versi Frobes, Indonesia Urutan Keenam
• 9 jam lalucelebesmedia.id
Berhasil disimpan.